Sukses

Lifestyle

5 Tips Cerdas Belanja Hemat untuk Keperluan Bulanan Rumah Tangga

Fimela.com, Jakarta Ketika belanja keperluan bulanan, perempuan memang harus jeli dalam mengurus keuangan agar semuanya bisa cukup dan terpenuhi dengan baik. Apalagi kalau sudah berumah tangga, tanggung jawab mengurus uang akan semakin dibutuhkan. Agar bisa berhemat saat belanja, ini sekian tips yang perlu dilakukan.

1. Catat kebutuhan utama

Pastikan mencatat kebutuhan utama yang ingin dibeli sebelum berangkat belanja. Aturan pertama, pastikan mengambil semua yang ada dalam catatan tersebut ketika belanja sebelum ingin beli yang lain.

2. Jangan mudah tergoda diskonan

Aturan kedua adalah jaga diri dari godaan diskon. Kecuali kamu akan menggunakannya segera, jangan pernah membeli sesuatu yang tidak kamu butuhkan. Memang menggiurkan tapi ingatkan dirimu "kamu tidak butuh itu".

3. Bandingkan dengan toko sebelah

Terkadang dibutuhkan survei lebih dulu ke beberapa toko untuk mengetahui toko mana yang menjual barang lebih mudah atau terjangkau. Ini akan sangat membantu menghemat uang belanja.

4. Beli secukupnya

Jika belanja sayur, buah atau makanan segar, beli secukupnya. Jangan menumpuk bahan makanan di kulkas hingga busuk. Beli bahan makanan yang sedang murah, atau sedang panen besar saat itu. Pastikan juga tidak membeli makanan yang sebenarnya bisa kamu buat sendiri di rumah.

5. Tentukan budget

Perlu disiplin mengatur uang dengan menentukan budget sebelum belanja. Misalnya ketika kamu hanya punya uang 100 ribu, kamu akan memastikan semuanya cukup dengan uang segitu.

Itu dia sekian tips hemat yang bisa diterapkan ketika belanja keperluan bulanan.

#ChangeMaker with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading