Sukses

Lifestyle

Pantai Triangulasi, Hening di Ujung Alas Purwo

Fimela.com, Jakarta Tak hanya orang-orang yang menekuni dunia perselancaran, mereka yang tidak pun hampir pasti tahu kalau pesona pantai di Banyuwangi itu bertitik berat pada ombak-ombak garang. Salah satu yang sudah mendunia adalah Plengkung. Namun, daerah yang berada di paling ujung timur Jawa ini ternyata masih menyimpan sederet pesona pantai. Triangulasi, salah satunya.

Berada di kawasan yang sama dengan Plengkung, yakni Taman Nasional Alas Purwo, perjalanan menuju pantai Triangulasi ini seakan merealisasikan angan akan petulangan menarik dan menantang. Pasalnya, sebagian jalur Alas Purwo memang didominasi oleh bebatuan.

Tak seperti Plengkung yang punya gulungan ombak besar, Triangulasi justru memainkan ritme air laut dengan lebih santai. Berteman hamparan pasir putih, pantai ini terasa begitu hening dan terpisah dengan gegap gempita dunia. Tak ada fasilitas wisata membuat Triangulasi dijuluki sebagai pantai mati dengan balutan eksotisme memesona.

Salah satu "atraksi" yang tak boleh dilewatkan di pantai yang kerap jadi tempat berkumpul bagi satwa liar ini adalah duduk santai sambil menyaksikan sang surya kembali ke paraduan. Melihat perubahan langit yang semula biru menjadi jingga kemerahan. Triangulasi adalah salah satu tempat terbaik untuk merasakan lantunan harmoni laut, juga hangat matahari terbenam.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading