Sukses

Lifestyle

4 Fakta Sianida, Zat Beracun Dalam Tubuh Wayan Mirna

Fimela.com, Jakarta Kabar Wayan Mirna meninggal karena serangan jantung usai minum kopi di salah satu kafe di Jakarta kini terpatahkan sudah. Pasalnya, hasil otopsi jenazah Mirna yang telah dilakukan pada Minggu (10/1/2016) di RS Polri Kramat Jati menyatakan adanya kandungan zat beracun, sianida di dalam lambung perempuan cantik ini.

Tak banyak orang yang mengetahui zat beracun ini. Padahal, sianida merupakan suatu zat kimia yang paling mduah kamu temui. Zat yang mematikan ini ternyata merupakan salah satu zat beracun yang sangat berbahaya bagi manusia, lho! Berikut ini beberapa fakta sianida yang mungkin belum kamu ketahui. 

Zat kimia yang paling sering kamu temui. Mungkin, karena berita tentang Mirna ini kamu berpikir sianida sulit untuk kamu temui. Soalnya, reaksi racun ini sangat cepat dan sangat mematikan. Tapi, dilansir dari Centers of Desease Control and Prevention, sianida juga terkandung dalam asap rokok dan produk pembakaran bahan sintesis, seperti plastik. Karena itu, kalau ada pembakaran sampah plastik, jangan sampai asapnya terhirup olehmu, ya. Selain itu, sebagian besar cat juga emngandung sianida. 

4 Fakta Sianida, Zat Beracun Dalam Tubuh Wayan Mirna | via: purelivingchina.com

Bentuknya beragam. Sianida ternyata memiliki bentuk yang beragam. Situs Yes I Know That menulis, sianida berbentuk padat, cair, dan gas yang tidak terlihat dan tak berwarna. Selain itu, zat kimia ini bisa berada di mana pun, termasuk di dalam makanan dan juga tumbuhan. 

4 Fakta Sianida, Zat Beracun Dalam Tubuh Wayan Mirna | via: followthelemur.wordpress.com

Gas sianida. Gas sianida ternyata bakal lebih berbahaya kalau gas tersebut berada di ruang tertutup. Seperti ruangan di pabrik, rumah, bahkan mal atau gedung-gedung lainnya. Tapi, kalau gas tersebut berada di udara lepas, situs Yes I Know menulis hal ini tidak terlalu membahayakan manusia. Soalnya, zat kimia ini cepat menguap dan menyebar di udara. 

4 Fakta Sianida, Zat Beracun Dalam Tubuh Wayan Mirna | via: romanceuniversity.org

Gejala yang timbul kalau kamu mengonsumsi sianida. Kamu mungkin masih ingat, setelah meminum kopi yang diduga mengandung sianida, tubuh Mirna kejang-kejang sebelum akhirnya menghembuskan napas terakhir. Dilansir dari National Terror Alert, orang yang mengonsumsi sianida dalam jumlah sedikit napasnya akan semakin cepat, merasa sangat gelisah, pusing, tubuhnya lemas dan lemah, sakit kepala, mual dan muntah, serta denyut jantung yang semakin cepat. 

4 Fakta Sianida, Zat Beracun Dalam Tubuh Wayan Mirna | via: youtube.com

Sementara itu, mengonsumsi sianida dalam jumlah yang banyak bisa mengakibatkan kejang, tekanan darah rendah, denyut jantung melambat, hilang kesadaran, sesak napas, dan bahkan bisa menyebabkan kematian. 

Itu dia fakta-fakta tentang sianida yang mungkin belum kamu ketahui. Zat kimia yang berbahaya ini sebenarnya digunakan banyak pabrik untuk memproduksi berbagai barang yang biasa kita gunakan dalam sehari-hari. Seperti kertas, tekstik, dan plastik. National Terror Alert menulis, ternyata sianida juga pernah digunakan bersamaan bahan kimia lainnya, pada perang Iran dan Irak tahun 1980-an, untuk melawan penduduk kota Kurdi Halabja di Irak Utara. 

 

 

 

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading