Sukses

Lifestyle

Ayam Poland Jadi Perhatian di Pameran Florina 2016

Fimela.com, Jakarta Beberapa stand di pameran Florina 2016 yang diadakan di lapangan Banteng, Jakarta Pusat, menjual ayam atau ayam Polish. Ayam tersebut menjadi banyak perhatian karena bentuknya yang unik. Ayam ini memiliki jambul di kepalanya hingga menutupi kedua bagian kepalanya dan bulunya selalu terlihat rapi seperti habis disisir.

Untuk nilai jual, harganya terbilang tidak murah. Menurut Ferry, salah satu penjual ayam Poland, nilai ekonomisnya terletak pada bulu dan jambulnya yang nyentrik. Ada yang mirip anak metal dan juga ada yang kriting kribo. "Untuk anakan berusia 4 bulan saya jual Rp 200.000 sepasang, Induk Rp.1.300.000, bisa nego," kata Ferry.

Ferry mengaku mengambil ayam Poland dari peternak di Jawa Tengah. Ia mengaku, selama pameran berlangsung, memang banyak yang tertarik dengan ayam Poland. Namun hanya beberapa orang saja yang sudah membeli ayamnya. "Sudah laku dua. Kebanyakan cuma sekedar tanya-tanya saja. Memang pamerannya agak sepi sekarang. Beda dengan tahun lalu," kata Ferry.

Ayam Poland banyak disebut berasal dari Polandia, seperti namanya. Padahal tidak, menurut beberapa referensi ayam Poland berasal dari Rusia. Tapi ada juga yang menyebut ayam Poland berasal dari Belanda. Ayam ini banyak ditemui di beberapa negara seperti Irak, Belanda, dan Perancis.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading