Sukses

Lifestyle

Apa Makanan Favorit Para Cagub Peserta Pilkada DKI?

Fimela.com, Jakarta Pemlihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI 2017 sudah berlangsung pada Rabu (15/2) kemarin. Seperti yang kita ketahui, Pilkada DKI 2017 kali ini mengusung tiga pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur untuk dipilih oleh warga Jakarta, yakni Agus-Sylvi, Ahok-Djarot, dan Anies-Sandi.

Ketiganya memiliki calon pendukung yang sama kuat. Sampai saat ini, pasangan Ahok-Djarot masih berada di posisi teratas, Anies-Sandi di tempat kedua dan Agus-Silvi di urutan ketiga.

Surat suara yang rusak di Kantor KPUD DKI Jakarta, Selasa (14/2). KPUD DKI Jakarta memusnahkan 46.628 surat suara, dengan rincian 22.444 surat suara yang cacat atau rusak serta 24.184 surat suara baik sisa. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Hasil ini membuat pasangan Ahok-Djarot dan Anies-Sandi akan bertarung memperebutkan suara terbanyak di putaran kedua. Sedangkan Agus-Silvi dipastikan sudah gugur. Meski begitu, rasanya tetap menarik buat membahas ketiga Cagub DKI 2017 ini.

Daripada pusing mendengar berita maupun isu seoutar Pilkada DKI Jakarta, sebaiknya kita bahas saja selera makanan favorit dari tiga calon gubernur DKI ini. Apa saja menu makanan favorit mereka? Seperti dilansir dari qraved, berikut ini kuliner favorit para Cagub peserta Pilkada DKI 2017.

Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)

Pisang Cokelat. foto: qraved

Soal makanan, konon, pria kelahiran 10 Agustus 1978 ini sangat menyukai ikan teri balado, yaitu makanan yang terbuat dari teri medan yang dimasak dengan sambal balado. Saat masih berkarier di militer, Agus biasa menyantapnya dengan nasi panas yang menurutnya sangat sedap.

Bukan itu saja, putra mantan Presiden SBY ini juga menyukai roti Guriyana. Ini adalah sejenis roti tawar yang dijual oleh pedagang keliling yang hargaya sekitar 15 ribu rupiah per bungkus. Selain itu, AHY juga sangat menyukai masakan istrinya, yaitu Annisa Pohan. Salah satunya adalah pisang cokelat.

Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)

Lempah Kuning. foto: qraved

Pria yang masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta ini berasal dari Belitung. Tentu saja, makanan favoritnya berasal dari kampung halamannya. Salah satu contohnya adalah Lempah Kuning, yaitu makanan berkuah kuning yang sangat terkenal di Bangka Belitung.

Bahan dasar dari makanan ini biasanya adalah makanan laut atau daging sapi yang dibumbui rempah beraroma kuat. Di Belitung, biasanya makanan ini dibuat dari ikan yang digabung dengan nanas serta kunyit dan bumbu lainnya yang membuat si lempah kuning ini terasa agak asam tapi tetap gurih. Mengingat Belitung adalah kawasan pesisir, maka makanan yang terkenal adalah makanan laut.

Hidangan makan siang kali ini berbahan dasar kepiting

Ahok pun kabarnya juga sangat menyukai makanan yang terbuat dari rajungan. Di sana tak perlu repot untuk memasak rajungan, karena hanya dengan direbus saja rasanya sudah enak. Sedangkan untuk hidangan penutupnya, pria yang dikenal sebagai orang yang tegas ini sangat menyukai pisang rebus. Ahok biasa menyantapnya tanpa tambahan madu atau gula.

Anies Baswedan

Gudeg di Jakarta

Tumbuh besar dan menghabiskan waktu di Yogyakarta untuk menyelesaikan studinya di Universitas Gadjah Mada membuat Anies menyukai berbagai makanan khas Kota Pelajar ini. Salah satunya adalah gudeg. Menurut penuturan istrinya, Feri Farhati Ganis, suaminya ini sangat menyukai makanan khas kota Yogyakarta tersebut.

Selain gudeg, Anies juga dikenal sangat menyukai makanan manis dan dibuat dengan bumbu kecap, seperti ayam kecap dan semur daging. Selain itu, biasanya sang istri juga akan memasak sayur lodeh untuk disajikan di rumah, karena juga termasuk makanan favorit sang suami.

Bir Pletok (Via: kebudayaan.kemdikbud.com)

Kalau untuk minuman, Anies mengaku sedang sangat menyukai minum bir pletok yang menurutnya sangat bermanfaat untuk menambah stamina. Bir pletok ini sendiri terbuat dari kapulaga, seucang, cabe jawa, kayu manis, dan gula. Ia mengaku merasa segar setelah minum bir ini. Karena itu, Anies selalu menyediakan satu kotak penuh bir pletok selama masa kampanye.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading