Sukses

Lifestyle

7 Kebiasaan Pasangan yang Hubungannya Langgeng, Tiru Yuk!

Fimela.com, Jakarta Untuk memulai sebuah hubungan, modal cinta dan keberanian untuk mengungkapkannya saja sudah cukup. Namun untuk mempertahankannya, beda cerita. Butuh lebih dari sekadar cinta, bahkan cinta itupun butuh cara-cara khusus agar bisa bertahan.

Jadi sebenarnya, apa yang harus dilakukan agar hubungan terus bertahan dan kalian menjadi pasangan yang langgeng?

Hmm, sebenarnya banyak sekali yang bisa dilakukan, mulai dari hal terkecil sampai hal yang besar. Agak sulit juga jika dijabarkan satu persatu dalam detail, sebab kondisi satu pasangan dengan pasangan lainnya mungkin berbeda.

Karakter setiap orang dan gaya setiap pasangan dalam menjalin hubungannya juga sangat berpengaruh pada hal apa yang dibutuhkan untuk memupuk cinta di antara mereka, untuk membuat hubungannya langgeng selamanya. Jadi, yang utama adalah kenali dulu pasanganmu. Semakin kamu mengenalinya, akan semakin paham pula bagaimana kamu bisa membuat dia merasa nyaman dan terus bertahan.

Pada dasarnya sih, seperti 10 hal ini yang secara umum jadi kebiasaan para pasangan yang sudah terbukti langgeng. Minat nyontek, nggak?

1. Tebar pujian adalah bagian dari keseharian

Pujian adalah hal yang membuat debar itu terus ada di hati kalian. Dengan debar di dada, keharmonisan pun akan terjaga. :)

2. Menerima kekurangan dia

Nggak ada manusia yang sempurna, kalaupun kamu lihat pasangan orang lain begitu sempurna, paling itu karena pasangannya pandai mencintai kekurangannya.

3. Mengedepankan yang terbaik untuk bersama

Bukan tentang kamu, bukan tentang dia, tapi tentang bagaimana efeknya bagi hubungan kalian.

4. Saling mendukung untuk berkembang

Sesehat-sehatnya hubungan adalah yang saling mendukung aktualisasi diri satu sama lain. Baik dalam bidang pendidikan, karier, hobi, maupun aktivitas sosial.

5. Melibatkan satu sama lain dalam setiap proses

Walau sekadar memberi slot kosong supaya pasangannya bisa jadi supporter utama, itu penting banget! Yang penting dia merasa terlibat, dan kamu juga nggak melupakan perannya sekecil apapun itu.

6. Bilang cinta setiap hari

Kalau ada yang bilang keseringan bilang cinta itu bikin berkurang maknanya, jangan percaya. Selama kamu mengucapkan itu tulus dari hati, ucapan cintamu akan sampai ke hatinya kok.

7. Selalu terbuka dalam berkomunikasi

Membiasakan diri bercerita tentang apa saja selayaknya teman, belajar saling mendengar, membicarakan hal-hal penting maupun nggak penting, itu dasar untuk hubungan yang awet lho.

8. Mengungkapkan syukur atas keberadaan satu sama lain

Percaya deh, mengetahui kamu sangat bersyukur atas keberadaan dia, akan membuat dia semakin ingin belajar memberikan yang terbaik bagimu dari waktu ke waktu. Nggak heran kalau pasangan yang langgeng punya kebiasaan ini. :)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading