Sukses

Lifestyle

Kata Perempuan: Putus Harus Buang Semua Hadiah dari Mantan?

Fimela.com, Jakarta Bicara soal putus atau perpisahan dengan mantan kekasih kerap kali menjadi bahasan sensitif. Selain membuat seseorang membuka luka lama, bicara soa mantan juga bisa menimbulkan masalah baru.

Ngomong-ngomong soal mantan, pernah nggak sih kamu meributkan hal-hal di masa lalu dengan kekasihmu saat ini. Contohnya seperti soal barang-barang pemberian mantan kekasih dari pacarmu yang masih disimpan bahkan tetap digunakan sampai saat ini.

Buat kebanyakan perempuan hal itu pun menjadi sebuah pengganggu hubungan mereka. Bukan tanpa alasan, bagi sebagian perempuan hal itu membuat mereka beranggapan jika kekasihnya kini masih belum bisa move on dari mantannya. "Pacar aku waktu itu masih pakai dompet dari mantannya, padahal dompet itu sudah lama banget. Jealous sih," - Laela Khasanah, Karyawan Swasta.

Ya, tak bisa dipungkiri rasa cemburu seperti itu memang akan muncul dan dirasakan oleh para perempuan saat mengetahui jika kekasihnya masih menyimpan dan menggunakan barang-barang dari mantan.

Mengingat hal tersebut muncul karena cara para perempuan memperlakukan barang-barang dari mantan berbanding terbalik dengan apa yang dilakukan oleh para lelaki. Berikut pengakuan para perempuan terkait hal tersebut, yang dihimpun Bintang.com.

Perempuan Lebih Pilih Buang Barang dari Mantan

Buat laki-laki, menggunakan barang dari mantan bukanlah hal yang belebihan di mana mereka akan terus memakainya selama benda tersebut masih berfungsi. Selain itu, yang perlu diketahui adalah jika laki-laki menggunakan barang dari mantannya, bukan berarti mereka masih menyimpan perasaan untuk perempuan di masa lalunya.

Berbeda dengan laki-laki, perempuan cenderung memilih untuk membuang semua barang-barang dari laki-laki yang jadi mantan kekasihnya. Alasannya pun beragam, ada yang menganggaapnya itu adalah sampah karena tak lagi bermakna, dan sebagian besar perempuan membuang atau mengembalikan semua barang dari mantan kekasihnya sebagai cara untuk melupakan dan melepaskan masa lalu.

"Buang semua barang dari mantan bisa bikin aku lebih gampang melupakan. Kalau masih disimpan bisa bikin nggak nyaman, apalagi kalau putusnya itu nggak enak. Nanti pas lihat barang-barag dari dia alah berasa lagi sakitnya, jadi mending dibuang atau dihibahkan saja," - Diana, Mahasiswi.

Tak Terima Kekasihnya Pakai Barang dari Mantan

Masih bicara soal barang-barang dari mantan, perlu disadari bahwa sebagai perempuan kita tak bisa memaksakan si dia untuk melakukan hal yang sama seperti apa yang kita lakukan.

Rasa resah di hati saat melihat si dia masih menyimpan atau memakai barang dari mantan kekasihnya pasti ada. Tapi, saat kamu tak bisa menerima saat si dia masih menyimpan atau menggunakannya, cobalah mencari cara untuk menyelesaikan masalah tadi.

Misalnya, kekasihmu masih memakai dompet dari mantannya, kalau kamu tak terima, jangan malah marah tapi cobalah untuk mencari gantinya dengan membelikan yang baru salah satunya.

Jadi sebagai perempuan kita jangan terus-terusan menuruti perasaan yang bisa bikin runyam keadaan ya. Meski sulit, namun menggunakan logika saat menghadapi hal semacam ini dengan kekasihmu akan lebih mudah menyelesaikannya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading