Sukses

Lifestyle

Gonorrhea dan Chlamydia, Dua Jenis STD Terbanyak Menjangkit

Bunda, mencegah selalu lebih baik daripada mengobati. Apapun penyakitnya, pengobatan akan menyisakan bekas yang tidak baik untuk penderita. Termasuk pula penyakit yang ditularkan melalui kegiatan seksual, yang seharusnya menjadi hal yang Anda dan suami takuti.

Jika Anda mengenal virus berbahaya bernama HIV, Anda harus pula mengenal bahwa masih banyak virus lain yang juga mengancam kesehatan organ seksual dan tubuh secara keseluruhan. Seperti yang akan dibahas dalam kesempatan kali ini, yakni gonorrhea dan Chlamydia.

Menurut laman cwcare.com, gonorrhea dan Chlamydia merupakan dua jenis STD atau penyakit yang menular melalui kegiatan seksual, yang paling sering menjangkit masyarakat dunia. Parahnya lagi, dua jenis penyakit tersebut sering muncul bersamaan.

Gejala yang muncul bisa meliputi, pertama; keluarnya cairan mirip keputihan yang tidak normal. Ketidak normalan bisa diketahui dari bau dan warna dari cairan tersebut. Kedua adalah buang air kecil yang sering disertai sensasi terbakar. Selanjutnya, nyeri di area pelvis dan juga nyeri saat bercinta atau ketika sedang masa menstruasi. Terakhir, gejala ditandai dengan munculnya kemerahan di sekitar area kewanitaan yang disertai rasa terbakar dan gatal.

Jika Anda telah menyadari adanya gejala, segera periksakan diri Anda dan juga suami Anda ke dokter, sebab kemungkinan suami Anda juga tertular sangatlah besar. Jika tidak segera ditangani, dua penyakit ini dapat menyerang tubuh dan menimbulkan penyakit lain yang lebih parah seperti PID atau penyakit peradangan panggul yang kronis.

 

Oleh: Kamilah

(vem/riz)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading