Sukses

Lifestyle

Jangan Tanyakan Pada Anak Tentang Bagaimana Hari Mereka, Ini Alasannya

Fimela.com, Jakarta Sebagai orangtua, apa kamu seperti kebanyakan orang, menanyakan bagaimana hari anak di sekolahnya? Jika iya, mungkin itu selalu menjadi hal pertama yang keluar dari mulutmu di malam hari ketika akhirnya bertemu dengan mereka di rumah, benar?

Sayangnya, dilansir dari purewow.com, Jumat (12/4/2019), menurut Kristin Wilson, seorang penasihat profesional berlisensi di Newport Academy, pertanyaan pada anak tersebut sebenarnya bisa menimbulkan masalah. Bagaimana bisa?

Ketika kamu bertanya kepada anak tentang hari mereka, apakah segala hal berjalan dengan baik, pesan yang tersampaikan kepada mereka adalah bahwa kamu ingin semuanya baik-baik saja. Anak yang tidak ingin mengecewakan atau mengganggu orangtuanya akan mengatakan bahwa semuanya berjalan baik, walaupun mungkin sebenarnya ada hal yang tidak benar-benar baik.

Ini alasan mengapa sebaiknya jangan bertanya tentang hari anak

Selain itu, pertanyaan tentang bagaimana hari mereka sebenarnya seringkali menghasilkan jawaban yang tidak memberikan informasi apapun. Jika kamu ingin mencari tahu tentang bagaimana perasaan anak yang sebenarnya, tanyakan sesuatu yang lebih spesifik, seperti "Bagaimana pertemuan dengan si A?" atau "Bagaimana tes Matematika hari ini?"

Tujuan utamanya adalah memberitahu anak bahwa kamu adalah pribadi yang terbuka untuk apapun yang akan mereka katakan, entah itu positif atau negatif. Cara ini lebih memungkinkan mereka untuk membagikan hal-hal yang memang sedang mereka hadapi dalam hidup.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading