Sukses

Lifestyle

3 Cara Sissy Priscillia Mengatur Keuangan Keluarga agar Tidak Boros

Fimela.com, Jakarta Peran istri di dalam keluarga memamg cukup banyak, mulai dari mengurus anak hingga menjadi ‘menteri keuangan’. Sebab, biasanya istrilah yang mengelola atau mengatur keuangan tiap bulannya.

Bila keuangan tidak diatur, bisa-bisa uang habis dalam sekejap, tanpa tahu kebutuhan apa yang dibeli. Mengatur keuangan dalam keluarga pun dilakukan aktris Sissy Priscillia.

Sissy Priscilla pun membagikan kiat-kiat mengatur keuangan agar tidak boros.

1. Mencatat kebutuhan pokok

Sissy menggatakan biasanya belanja kebutuhan 2 minggu sekali untuk sayuran atau bahan makanan. Sedangkan kebutuhan lainnya seperti sabun cuci piring dan baju dilakukan satu bulan sekali.

“Biasanya aku punya catatan, sabun habisnya biasanya kapan. Makanan juga begitu. Jadi aku punya catatan bahan apa yang sering habis atau kebutuhan yang bisa bertahan selama satu bulan,” ujarnya dalam acara 10.10 Brands Festival, di Jakarta pada Selasa (17/9/2019).

2. Fokus pada catatan

Jika sudah menentukan kebutuhan pokok tiap bulannya, lebih baik fokus pada catatan tersebut jangan sampai membeli di luar kebutuhan kita.

“Yang paling penting kalau mau belanja bulanan adalah jangan banyak mau. Fokus dengan catatan apa yang mau kita beli. Misalnya kalau mau beli sabun, jangan lihat-lihat skincare,” tambahnya.

3. Komunikasi

Pemeran Milly dalam film Milly & Mamet ini juga menyampaikan jika dirinya selalu mengkomunikasikan segala kebutuhan dengan suami dan assiten rumah tangganya.

“Komunikasikan juga sama suami dan ART apa yang kira-kira kebutuhan bulanan yang perlu dibeli atau sudah tidak perlu dibeli lagi. Jadi saya lebih ngobrol sama mereka aja,” tambahnya.

Sissy menambahkan, kebutuhan belanja bulanan akan semakin meningkat saat pasangan suami istri sudah mempunyai sang buah hati.

“Saya paling merasakan pas anak masih bayi. Susu dan pempers paling banyak makan anggaran bulanan . Dalam satu bulan, setengah anggaran sendiri untuk kebutuhan itu,” paparnya.

 

Rekening Tabungan Anak Sejak Kehamilan

Walau begitu, istri Rifat Sungkar ini juga tidak lupa untuk menyiapkan pendidikan kedua anaknya. Bahkan, sudah sejak dalam kandungan dirinya sudah membuat rekening tabungan pendidikan untuk anaknya.

“Dari saya hamil, saya sudah rencana ini anak lahir mau jadi apa. Misalnya mau mulai sekolah umur berapa dan sekolahnya di mana. Anak saya masih di dalam kandungan saya udah daftar. Saya nyiapin semuanya. Itung uang sekolahnya. Kenaikan inflasinya berapa. Sekarang anak-anak juga sudah saya buatkan tabungan dari THR yang mereka dapat saat lebaran,” tutupnya.

Sissy Prescillia dan Dennis Adishwara pun akan berbagi tips menyiasati belanja bulanan akhir bulan, dalam rangka dimulainya kampanye 10.10 Brands Festival, Shopee yang berlangsung dari tanggal 16 September hingga puncaknya di 10 Oktober dengan spesial Super Brand Day setiap harinya untuk mitra brand berbeda-beda. Nikmati diskon hingga 90%, gratis ongkir dengan minimal belanja Rp 0,-.

 

#GrowFearless with FIMELA 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading