Sukses

Lifestyle

Hati-hati, 5 Tipe Pria Ini Tak Layak untuk Dipertahankan

Fimela.com, Jakarta Saat mencari pasangan, seseorang pasti akan lebih menunjukkan kriteria yang diidamkan dari pasangannya kelak, seperti setia, jujur, penuh kasih sayang, bertanggung jawab dan sebagainya. Akan tetapi sering kali lupa untuk membuat kriteria pasangan yang harus dijauhi.

Hal ini perlu, sebab setiap orang tidak mungkin hanya memiliki sisi baik saja namun pastinya juga memiliki sisi buruk. Dan semua orang pasti tidak mau menjalin hubungan dengan seseorang yang memiliki sifat negatif karena bisa berbahaya bagi kesehatan hubungan. 

Agar lebih selektif dalam mencari pasangan, berikut adalah beberapa tipe pria yang harus dijauhi dalam sebuah hubungan. 

1. Temperamental

Semua orang kadang-kadang marah, namun jika pasanganmu tiba-tiba menjadi sangat marah karena hal-hal sepele, pasti tidak akan membuatmu merasa nyaman di dekatnya. Semua orang memang bisa saja marah, namun bagi orang yang tempramental biasanya akan sulit mengendalikan diri saat mereka marah. Jadi ada baiknya untuk menghindari pasangan yang memiliki sifat suka meledak seperti ini.

2. Meremehkan Orang Lain

Sikap meremahkan orang lain adalah sindrom penindasan klasik seseorang yang kekanak-kanakkan. Seseorang dengan sifat ini selalu merasa buruk tentang dirinya sendiri dan untuk menghilangkan perasaan tersebut, ia menjatuhkan orang lain untuk membuat dirinya merasa lebih baik. Seseorang seperti ini tidak akan segan melakukan hal yang sama pada pasangannya sendiri. Jadi sebaiknya dihindari, ya, Sahabat Fimela. 

3. Memperlakukan Keluarganya dengan Buruk 

Seseorang yang memperlakukan ibunya atau anggota keluarga dekat lainnya dengan buruk ini juga sifat orang beracun dalam hubungan. Meskipun banyak orang memiliki masalah dengan keluarga, namun tak akan sampai memperlakukan keluarganya dengan buruk. Jadi jika pasanganmu sering berkata kasar atau tidak menghormat orangtuanya sendiri baiknya dijauhi saja. Sebab, seseorang dengan perangai seperti itu sering kali mencerminkan bagaimana ia akan memperlakukan pasangannya kelak.

4. Posesif

Antara sangat mencintai dengan posesif terkadang beda tipis dan sulit dinilai dalam sebuah hubungan. Namun hal ini akan bisa terlihat dari bagaimana ia memperlakukan pasangannya, biasanya seseorang yang sangat pencemburu ini tidak akan memberikan pasangannya kebebasan. Misalnya selalu mengecek ponselmu, tidak membiarkanmu memiliki teman dan marah dirimu berbicara dengan lawan jenis. Bahkan jika sudah parah orang dengan cemburu berlebihan ini bisa melakukan kekerasan pada pasangannya.

5. Suka Menyalahkan Orang Lain 

Orang seperti ini kesulitan mengambil tanggung jawab atas tindakannya sendiri. Dia mungkin mengatakan sesuatu seperti, "Saya kehilangan pekerjaan karena bos saya brengsek." Pada kenyataannya dia kehilangan pekerjaannya karena dia terus-menerus tidak bekerja dan pemalas. Orang seperti ini sangat berpotensi akan menyalahkan pasangannaya jika ada masalah dalam hubungan. 

Semua orang pasti memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing, begitu juga dengan sifat buruk pasti ada dalam diri setiap orang. Namun sifat buruk ini bisa dihilangkan dengan mengendalikannya. Jika seseorang tidak bisa mengendalikan sifat buruknya, maka itulah yang harus dijauhi.

#ElevateWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading