Sukses

Lifestyle

Potret Kasih Utuh Ibu yang Temani Putranya Seleksi CPNS Buat Hati Tersentuh

Fimela.com, Jakarta Saat masih kecil, anak tak bisa lepas dari orangtua terutama ibunya. Namun saat dewasa, anak biasanya ingin lepas dari pantauan orangtua karena asik dengan dunianya sendiri.

Namun potret ibu dan putranya ini menunjukkan tak semua anak menolak 'ditempeli' dan ditemani ke manapun mereka pergi. Dalam potret yang dibagikan oleh akun Instagram @viralrepost.id, terlihat seorang ibu menemani anaknya yang mengikuti tes CPNS Kejati Aceh, di Kota Banda Aceh, 27 September 2020. 

Sang anak memakai kemeja putih dan celana hitam duduk di undakan tangga yang lebih tinggi dari tempat ibunya. Sementara sang ibu duduk di anak tangga sambil menyender ke tembok. Kakinya mengempit ransel yang terlihat milik sang anak. Sandal jepitnya juga dibuka, dan saat duduk ia memilih nyeker.

Dalam foto lainnya, ibu dan anak tersebut terlihat didatangi petugas. Mereka pun terlihat mengobrol sambil dalam posisi duduk.

"Kasih ibu terhadap anak tidak terukur dengan apapun. Semoga kamu lulus dek, banggain ibumu!," pungkas keterangan dalam unggahan yang sama melansir dari merdeka.com.

Sukses Bikin Harubiru Hati Netizen

Momen manis sekaligus bikin terharu antara ibu dan juga anaknya yang mengikuti tes CPNS tersebut nyatanya begitu mencuri perhatian publik. Sehingga banyak dari warganet yang memberikan rekasi lewat ragam komentar yang ditinggalkan.

"Semoga diterima sukses dunia akhirat," tulis komentar @pipinsutejo.

"Semoga suksessss , kasih ibu sepanjang masaa ...," timpal @nawangg18.

"Ya Allah permudahkan segala urusannya dan diberikan kesehatan Amin," lanjut @susan_santoso73.

"Amin ya allah," papar @mariaemanuela27.

#Elevate Women 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading