Sukses

Lifestyle

Chef Steven Skelly Buka Kembali Uni Restaurant & Bar, Meriahkan Pariwisata Bali yang Kembali Bangkit

Fimela.com, Jakarta Bali kembali bangkit, terbukti Pulau Dewata ini menjadi destinasi yang masih diminati oleh para wisatawan lokal dan mancanegara untuk merasakan ragam pengalaman berlibur yang menjanjikan di Bali. Menjelajah Bali tak hanya keindahan alamnya saja, namun sajian kuliner yang variatif juga menjadi salah satu daya tarik yang tak boleh terlewatkan begitu saja. 

Salah satu yang tak boleh terlewatkan adalah mencicipi meni seafood dan cita rasa Jepang di kawasan Pantai Berawa yang diangkat oleh Uni Restaurant & Bar, kreasi Chef Steven Skelly. Sejumlah ragam menu baru siap memanjakan lidah para penikmatnya. Steven Skelly berhasil memadukan teknik masak dan kreativitas cita rasa ala Jepang dengan sentuhan modern. pilihan menu yang variatif seperti ragan raw food dan juga menu-menu lainnya menjadi menu yang sangat dinantikan. 

Uni Restaurant & Bar juga sajikan sejumlah menu baru seperti Salmon Confit with Grilled Leeks and Radishes, Crispy Skin Coral Trout, Miso Eggplant, serta Sauteed Spinach. Menu Grilled Wagyu Beef Cooked disajikan dengan red wine juga menjadi salah satu menu yang tak boleh terlewatkan.

Sajian inovatif

Memiliki pengalaman sebagai chef dua restoran seafood terbaik di Australia dan Fishface di Sydney yang menjadi inspirasi menu yang dihadirkan di Uni Restaurant & Bar. Selain menu yang disajikan, mixologist Uni, Jordy Outra dan juga Denny Bakiev dari Mexicola Group mengkreasikan sejumlah menu cocktail baru yang sarat akan budaya Jepang. 

 

Interior eklektik

Menyisip Kamikadze (tequila, soju, white tea, pear, yuzu), serta Okinawa Fizz (Japanese gin, Cocchi americano, golden berry, pomelo, tonic, akan jadi menu yang tak akan mengecewakan untuk dicoba.

Uni menghadirkan desain interior bergaya eklektik.Sedangkan eksteriornya sarat unsur kayu. Beberapa karya seni dari Yazz (berada di Paris) dan koleksi dari graffiti artist asal New York, Rostarr pun terpilih untuk lengkapi nuansa baru di Uni. 

 

 

 

 

 

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading