Sukses

Lifestyle

5 Tanda Orang yang Tidak Punya Karakter dalam Dirinya

Fimela.com, Jakarta Bagaimana bisa kita tahu bahwa seseorang punya kepribadian atau tidak? Selama ini kita berpikir bahwa semua orang di dunia ini memiliki kepribadian atau karakter, bahkan mungkin orang yang tidak punya karakter pun tetap berkarakter. Hanya saja, mungkin dirinya tidak menonjol dibandingkan orang lain di sekitarnya, atau mungkin terlalu negatif tentang dirinya sendiri. Lalu seperti apa tampilan orang yang tak punya karakter tersebut? Ini dia beberapa tanda orang yang tak punya kepribadian.

1. Sulit mendeskripsikan diri sendiri

Seringkali sumber dari diri yang tak punya karakter adalah merasa rendah diri, insecure, dan minder atau tidak percaya diri. Dirinya sendiri tidak bisa melihat kelebihan yang dia miliki, sehingga mudah meragukan diri sendiri dan merasa kecil. Jika diminta mendeskripsikan seperti apa dirinya, orang ini cenderung kesulitan. Ia merasa tidak sebaik orang-orang di sekitarnya.

2. Tidak leluasa menjadi diri sendiri

Ketika berinteraksi atau bersosialisasi dengan orang lain, dia berusaha "menyesuaikan diri" agar bisa diterima dan disukai. Ia hidup dengan mendengarkan komentar orang lain, takut diabaikan dan tidak dianggap. Ia terus menerus merendahkan diri, mencoba menyamai level orang lain. Ketika seseorang tidak dapat mengekspresikan jati dirinya secara jujur, kemungkinan ia juga meragukan kemampuannya sendiri.

3. Sering mengubah opini demi menyenangkan orang lain

Pernahkah kamu bertemu orang yang selalu setuju pada pendapat orang lain? Atau mungkin ikut-ikutan pendapat orang lain agar memiliki "teman", meski sebenarnya apa yang ia pikirkan berbeda. Orang-orang seperti ini tidak punya karakter. Menyetujui pendapat yang bersebrangan dengan pikirannya sendiri sudah menandakan bahwa orang ini memiliki kepercayaan diri yang rendah, tidak punya pendirian dan cenderung main aman agar tidak mendapat penolakan.

4. Membiarkan orang lain bersikap buruk padanya

Orang-orang tak berkarakter biasanya juga lebih permisif. Ia membiarkan orang bersikap buruk padanya, menganggap ia masih bisa menoleransi hal itu, merasa tidak masalah ketika dirinya disakiti, atau merasa dirinya memang tak pantas mendapatkan perlakukan baik. Itu adalah bukti bahwa dirinya tak bisa menghargai dan menjaga dirinya sendiri. Karena itulah, orang lain juga tidak menghargai dirinya.

5. Terlalu pendiam dan penuh rahasia

Karena merasa tidak sebaik orang-orang di sekitarnya, orang yang tak punya karakter lebih memilih untuk menjauh dari orang lain. Dan ketika tidak bisa menghindar, ia akan menjadi lebih pendiam dan minder. Sikapnya juga lebih penuh rahasia, ketika mengatakan sesuatu pun, ia tidak dianggap penting.

Itu dia sekian tanda kamu tidak punya kepribadian, waduh kamu perlu mengenali lebih baik dirimu sendiri nih Sahabat Fimela.

#Breaking Boundaries

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading