Sukses

Lifestyle

Diary Fimela: Jadi Ibu Rumah Tangga Sekaligus Konten Kreator, Kezia Stephanie Bagikan Tip dan Triknya

Fimela.com, Jakarta Pada era serba digital seperti sekarang, pekerjaan jadi konten kreator bisa menjadi opsi untuk para ibu rumah tangga agar tetap produktif dan hasilkan uang. Mereka tertarik jadi konten kreator karena bisa dikerjakan dari rumah saja, sehingga tidak meninggalkan kewajiban jadi ibu dan istri.

Di Indonesia sendiri, sudah banyak konten kreator sukses yang bisa hasilkan pundi-pudni dari mengunggah informasi dan kesehariannya di media sosial. Namun memang, menjadi konten kreator harus dibarengi dengan kesabaran dan ketelatenan.

Kezia Stephanie, ibu tiga anak yang tak bisa diam saja melihat peluang besar menghasilkan uang dari konten kreator. Pada akhirnya, ia mencoba dunia ini dan endorse pun mulai berdatangan.

“Nggak gampang menyerah dengan keadaan. Segala sesuatu harus dikerjakan dengan full heart, pastinya brand bisa lihat dari hasilnya dan puas akan kinerja kita,” pesan Kezia Stephanie.

“Never stop learning and never stop to achieve your dreams,” tambah Kezia.

Harus bisa membagi waktu

Sebagai ibu rumah tangga, tentunya tak mudah membagi waktu. Seperti Kezia Stephanie dengan tiga anaknya yang harus membagi waktu semaksimal mungkin agar seimbang menjadi ibu dan waktu membuat konten. Kerja sama dengan content creator lain bisa membantu untuk mencapai audiens yang lebih luas dan memperkaya konten.

Konten kreator juga harus terus meningkatkan engagement akun mereka dengan membuat konten sekMenurut pemilik akun Instagram @kezia_stephanie, menjadi wanita harus tetap produktif. Di tengah menyelesaikan kewajiban sebagai ibu rumah tangga dan mengurus anak, Kezia masih bisa menghasilkan uang dari menjadi konten kreator. Tak hanya itu saja, Kezia merasakan ada manfaat lainnya, yaitu bisa menginspirasi banyak orang.

Kezia berpesan kepada para konten kreator baru untuk tetap konsisten agar pengikut terus bertambah. Dari situlah tawaran endorse mulai berdatangan. Buat jadwal rutin untuk memposting konten. Konsistensi adalah kunci untuk membangun dan mempertahankan audiens. reatif mungkin. Sehingga, followers tidak akan lari dan justru bertambah banyak.

Ragam aktivitas positif lainnya

Selain menjadi ibu rumah tangga dan konten kreator, terkadang Kezia Stephanie juga menjadi host atau narasumber untuk berbagai Event terutama Event Parenting dan kesehatan.

Dalam kesehariannya, Kezia juga mengurus bisnis keluarga dan menjadi marketing manager di perusahaannya yang terletak di wilayah Kelapa Gading tersebut. Lulusan kedokteran hewan ini juga memiliki bakat bernyanyi dan mahir memainkan alat musik piano.  

#Breaking boundaries

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading