Sukses

Lifestyle

8 Makanan Ini Bisa Mengempukkan Daging dengan Cepat!

Fimela.com, Jakarta Memasak daging memang diperlukan trik pengolahan khusus, jika tidka pandai memasaknya, daging bisa jadi alot dan tak nikmat dimakan. Oleh karena itu, sebelum mengolah daging jadi berbagai makanan, sebaiknya ketahui dulu ebrbagai cara mengempukkn daging sehingga masakan tidak gagal.

Ada banyak bahan makanan yang ternyata bisa dimanfaatkan sebagai pengempuk daging, catat bahan-bahan berikut ini ya.

1. Buah nanas

Buah nanas mengandung asam yang mampu memecah serat protein daging sehingga membuat daging lebih empuk. Cukup parut secukupnya dan lumurkan ke daging.

2. Daun pepaya

Getah daun pepaya memiliki kemampuan memecah serat protein daging dengan cepat dan biasanya cara ini juga yang sering dipilih orang untuk mengempukkan daging. Cukup remas-remas dengan daging dan bungkus daging dalam daun yang sudah diremas-remas.

3. Buah kiwi

Kandungan asam dalam buah kiwi juga ampuh memecah serat daging dan membuatnya empuk, namun dikarenakan harga kiwi yang mahal, sepertinya cara ini jarang digunakan.

Tips Mengempukkan Daging

4. Cuka apel

Sari apel bukan hanya menghilangkan bau amis daging tapi juga membantu membuat daging empuk saat dimasak. Potong-potong daging dan beri cuka apel secukupnya.

5. Lemon

Perasan lemon sudah sangat umum dijadikan bahan penghilang bau pada daging, namun jika didiamkan lebih lama, bisa mengempukkan daging juga.

6. Jus tomat

Seperti halnya buah-buahan asam lain, ternyata tomat juga bisa membantu mengempukkan daging. Cukup rendam daging dengan jus tomat segar selama 10-15 menit.

7. Bubuk kopi

Bubuk kopi bukan hanya membantu menghilangkan bau daging tapi juga menghancurkan serat protein sehingga daging empuk digigit. Cukup seduh kopi dengan sedikit air panas dan campurkan dengan daging.

8. Cola

Orang tak banyak yang tahu bahwa ternyata coca-cola bisa membantu mengempukkan daging. Cukup direndam atau tuangkan langsung coca cola saat memasak daging di dalam panci.

Nah, manakah kira-kira yang paling menarik untuk dicoba di rumah, Sahabat fiemla? Semoga daging yang dimasak bisa empuk dan tidak alot dimakan ya.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading