Sukses

Lifestyle

5 Inspirasi Ide Kegiatan untuk Merayakan Ulang Tahun Sendirian yang Anti Membosankan

Fimela.com, Jakarta Ulang tahun menjadi salah satu momen yang dinanti. Selain bertambahnya usia dan merasakan rasa syukur atas berbagai pencapai yang dicapai di tahun-tahun sebelumnya, momen ulang tahun juga menjadi momen perayaan dengan orang-orang tersayang.

Akan tetapi ada juga saatnya ketika ulang tahun, seseorang tidak bisa merayakannya. Berbagai faktor seperti long distance relationship, merantau untuk studi dan bekerja, hingga tekanan dan kesibukan di bidang yang digeluti membuat banyak orang yang sering melupakan momen ulang tahun mereka. Tidak jarang bahkan ada yang lupa tanggal ulang tahunnya sendiri. 

Meskipun tidak merayakan dengan orang tersayang, bukan berarti seseorang tidak bisa merayakan ulang tahunnya sendiri. Banyak sekali cara untuk merayakan ulang tahun sendiri. Tentu saja fokus utamanya adalah memberikan kenyamanan diri dengan kesempatan untuk beristirahat dan rileks dari segala hiruk pikuk yang ada.

Ditambah kesempatan-kesempatan dari berbagai restoran hingga toko sekalipun juga menawarkan penawaran menarik. Khususnya untuk yang berulang tahun, meskipun hanya seorang diri dan tidak dapat dirayakan bersama dengan orang lain, kamu juga harus berkegiatan! Beingung ingin melakukan apa saja? Intip 5 ide kegiatan ulang tahun sendiri yang bisa kamu lakukan di tahun 2024 ini oleh Verywell mind berikut. 

1. Berikan makeover untuk diri sendiri

Hari ulang tahun bisa kamu lakukan dengan memberikan makeover tersendiri untuk penampilan yang jauh lebih fresh dan percaya diri. Kamu bisa mencoba gaya hijab baru, gaya fesyen terbaru, makeup terbaru, hingga mix and match berbagai jenis barang untuk dirimu. 

2. Belanja barang baru di hari ulang tahun 

Pergi belanja ketika ulang tahun juga menjadi momen favorit. Mengunjungi toko-toko lokal atau via online sekalipun, kamu bisa membahagiakan diri dengan membeli barang-barang yang memang ingin kamu beli. Misalnya tas baru, dompet baru, berbagai makeup hingga skincare favorit sekalipun, kamu juga bisa tampil cantik dan menambah kepercayaan diri. 

3. Beraktivitas di luar

Bosan di dalam rumah? Kamu bisa menghabiskan ulang tahunmu dengan beraktivitas di luar. Selain juga meningkatkan kesehatan tubuh dengan melakukan olahraga yang tentunya melibatkan fisik, berhubungan langsung dengan alam seperti hiking, berjalan di sekitar pantai atau bahkan berjalan santai di sekitaran perkarangan rumah dapat menjaga mood serta kesehatan mental pula. 

4. Membaca buku

Ulang tahun dihabiskan dengan membaca buku? Kenapa tidak! Seiring berjalannya waktu, terutama untuk kamu yang suka membaca buku fisik, kamu akan mengalami kesulitan untuk menyempatkan diri membaca buku pada saat-saat pekerjaan sedang banyak-banyaknya. Maka dari itu, ketika ulang tahun, saatnya untuk membaca buku-buku yang ingin kamu baca. 

5. Pergi Staycation

Momen ulang tahun bisa kamu gunakan untuk menikmati staycation. Saat ini juga sudah banyak sekali penginapan mulai dari yang on-budget hingga mahal sekalipun yang dapat dijadikan sebagai referensi untuk pergi staycation. Tubuh punya momen untuk beristirahat dan rileks sejenak begitupun dengan dirimu. 

 

Penulis: Tisha Sekar Aji

Hashtag: #Unlocking the Limitless 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading