Sukses

Lifestyle

Kiat Menjaga Berat Badan Ideal dan Sehat Tanpa Ngeluarin Biaya Mahal, Cobain Yuk

Fimela.com, Jakarta Bagi para pegiat kesehatan, menjaga berat badan ideal sudah menjadi hal yang biasa diterapkan. Selain bikin tubuh lebih sehat tentunya, menjaga berat badan ideal pun juga dapat bermanfaat untuk menunjang penampilan secara keseluruhan. Bayangkan saja bila kamu memiliki tubuh yang bagus dan seimbang, pasti memakai baju ini dan itu jadi tambah cantik serta menawan.

Sayangnya, meskipun berat badan ideal wanita begitu didambakan, namun nggak banyak yang berhasil dalam mewujudkan impian tersebut. Sebab pada kenyataannya, masih ada beberapa perempuan yang kurang tahu bagaimana cara menaikan berat badan atau cara menguruskan badan tepat dan sehat. Terlebih lagi, sejumlah orang juga seringkali mengira bahwa mendapatkan berat badan yang ideal itu harus keluar modal yang besar. Mulai dari melakukan treatment di klinik, mengonsumsi obat diet mahal, dan lain sebagainya.

Padahal, mendapatkan berat badan yang ideal sendiri bisa lho dilakukan dengan cara yang mudah dan anti boncos. Bahkan, cara ini bisa dilakukan mulai dengan menentukan makanan penambah berat badan atau makanan penurun berat badan yang tepat dan sehat. Nah, daripada pusing-pusing mikirin cara bikin berat badan jadi ideal, mending kamu baca saja informasi berguna berikut ini.

Cara Menghitung Berat Badan Ideal

Dalam menjaga berat badan ideal, ternyata ada satu hal penting yang harus kamu ketahui terlebih dahulu. Yup, apalagi kalau bukan mengetahui berapa berat badan ideal yang dimiliki. Kamu harus tahu bahwa berat badan ideal pada masing-masing individu itu berbeda. Berat badan ideal wanita atau pria tertentu, belum tentu sama dengan keluarga atau teman-teman di sekitar mereka.

Oleh karena itulah, biar kegiatan yang sehat ini mencapai target dengan maksimal, wajib banget buat kamu tahu bagaimana cara menghitung berat badan ideal. Lantas, bagaimana sih caranya buat tahu berapa berat badan ideal yang dimiliki? Gampang kok, kamu bisa menggunakan rumus Broca sebagai berikut:

Berat badan ideal pria (kg) = [Tinggi badan (cm) – 100] – [(tinggi badan (cm) – 100) x 10%]

Misalnya untuk pria dengan tinggi badan 170 cm, berarti berat badan idealnya adalah = (170 – 100) – [(170 – 100) x 10%] = 70 – 7 = 63 kilogram.

Berat badan ideal wanita (kg) = [Tinggi badan (cm) – 100] – [(tinggi badan (cm) – 100) x 15%]

Misalnya untuk wanita yang punya tinggi badan 158 cm, berarti berat badan idealnya menurut rumus Broca adalah = (158 – 100) – [(158 – 100) x 15%] = 58 – 8,7 = 49,3 kilogram.

Jika nggak mau ribet, ada pula kalkulator BMI yang bisa kamu coba di sejumlah website atau download langsung aplikasinya di playstore terpercaya. Dengan mengetahui kisaran berat badan ideal, cara menguruskan badan atau cara menaikan berat badan pasti akan lebih mudah diterapkan. 

Manfaat Menjaga Berat Badan Ideal

Percayalah bahwa menjaga berat badan ideal sendiri dapat memberikan ragam manfaat yang baik buat kamu. Jadi bagi yang merasa kekurangan motivasi untuk mendapatkan berat badan ideal wanita, sebaiknya jangan cepat patah semangat dulu. Apalagi manfaat menjaga berat badan ideal ini bakal bikin kehidupan lebih sejahtera, terlepas usiamu masih muda atau sudah tua.

Manfaat pertama yang bisa didapatkan bila kamu menjaga berat badan ideal adalah menurunnya risiko penyakit tertentu. Beberapa masalah kesehatan seperti diabetes, jantung, stroke, obesitas, tekanan darah tinggi, hingga kanker dapat diminimalisir kemunculannya bila kamu bisa menjaga berat badan agar tetap ideal. 

Manfaat selanjutnya yang akan kamu rasakan adalah tubuh yang terasa ringan, segar, dan bugar. Tahu nggak sih bahwa menjaga berat badan agar tetap ideal kerap dilakukan dengan memperhatikan menu bersantap sehari-hari dan juga melibatkan aktivitas fisik yang sering. Jika hal-hal seperti ini terus diterapkan, secara otomatis lemak dalam tubuh nggak akan menumpuk, sirkulasi darah akan lancar, dan bahkan pencernaan pun akan menjadi lebih sehat. Inilah mengapa saat melakukan kesibukan sehari-hari, kamu jadi nggak cepat lelah dan justru semakin produktif.

Manfaat ketiga yang akan didapatkan jika berat badan ideal tetap terjaga yaitu penampilan tubuh yang lebih enak dipandang. Bagi para perempuan yang betul-betul memperhatikan penampilan, maka menjaga berat badan bisa disamakan sebagai menjaga bentuk tubuh. Dengan begitu, kamu bisa tampil dengan lebih pede dan bahkan mendongkrak semangat dalam menjalani keseharian. Jadi, jangan pernah ragu untuk mencoba cara menguruskan badan atau cara menaikan berat badan demi penampilan yang ideal. 

Tips Menjaga Berat Badan Ideal dan Sehat yang Nggak Bikin Boncos

Berat badan ideal wanita bisa kamu dapatkan dengan menerapkan beberapa tips jitunya. Ya, setelah mengetahui cara menghitung berat badan ideal, kini saatnya mengusahakan agar tubuh bisa lebih sehat, bugar, serta berpenampilan menarik. Nggak perlu mengeluarkan uang yang banyak untuk mencapai bentuk tubuh yang diinginkan, karena kiat-kiat mudah ini nyatanya dapat dilakukan dengan mudah dan terjangkau. Penasaran apa saja tips tersebut?

1. Tetapkan Target yang Realistis

Menjaga berat badan ideal seharusnya dilakukan dengan target yang realistis. Dengan memegang target yang realistis, menerapkan cara menaikan berat badan atau cara menguruskan badan pastinya akan beroleh hasil yang lebih maksimal. Bukan hanya itu, target yang realistis pun juga nggak bikin kamu tertekan selama prosesnya. Jadi, nggak ada lagi yang namanya stress berat atau depresi hanya karena ingin menjaga bentuk tubuh ideal.

Ingat ya, menguruskan atau menggemukkan badan itu sah-sah saja, asal pola pikir harus dibenahi terlebih dahulu sebelum melakukannya. Jangan hanya ingin cepat kurus atau gemuk, kamu malah maunya yang instan serta menetapkan target yang di luar nalar. Hal tersebut justru akan membahayakan kesehatan tubuh sendiri, lho. Oleh karena itu, persiapkan matang-matang apa target berat badan yang ingin dicapai, plan meal, dan serba-serbi lainnya yang memang dibutuhkan. 

2. Imbangi dengan Rutin Olahraga

Tips selanjutnya untuk menjaga berat badan ideal adalah dengan rutin berolahraga. Dalam cara menaikan berat badan atau cara menguruskan badan, berolahraga menjadi langkah penting yang nggak boleh dilupakan begitu saja. Berolahraga sendiri memiliki beragam manfaat baik bila dilakukan dengan rajin. Mulai dari menjaga kesehatan dan menurunkan risiko penyakit, membakar kalori dan menurunkan berat badan, menjaga massa otot, hingga bikin kulit awet muda. 

Apabila kamu ingin melakukan olahraga dengan tujuan menjaga bentuk tubuh ideal, maka ada beberapa pilihan yang bisa dicoba. Di antaranya yaitu berenang, jogging, yoga, aerobik, bersepeda, hingga nge-gym. Rutinlah berolahraga selama 75-150 menit seminggu, dan kamu akan merasakan khasiatnya yang luar biasa. 

3. Jangan Lewatkan Sarapan

Mau tahu salah satu cara menguruskan badan atau menggemukkan tubuh yang ampuh dan sehat? Jawabannya adalah dengan nggak melewatkan sarapan. Menyantap makanan di pagi hari pada faktanya sangat penting untuk mendukung dalam menjaga berat tubuh agar tetap ideal. 

Sayangnya, nggak semua orang paham akan manfaat baik dari sarapan dan bahkan ada pula beberapa yang sengaja melewatkan momen bersantap satu ini karena nggak mau berat badan bertambah. Padahal, dengan rutin menyantap sarapan, pola makan kamu akan lebih teratur dan terjaga. Oleh karena itu, pilihlah makanan penambah berat badan atau makanan penurun berat badan yang tepat di setiap waktu sarapan.

4. Pilih Makanan dan Minuman Kaya Serat

Berat badan ideal wanita bisa didapatkan dengan cara memilih makanan dan minuman yang kaya akan serat. Tips ini bisa kamu coba sebagai cara menaikan berat badan ataupun menurunkannya. 

Ya, pada dasarnya makanan dan minuman kaya serat memang bisa dimanfaatkan untuk banyak hal yang positif. Terlebih, bahan konsumsi ini juga bagus buat sistem pencernaan, sehingga kamu dapat terhindar dari berbagai masalah kesehatan organ cerna seperti sembelit ataupun ambeien. 

Untuk makanan penurun berat badan, cobalah untuk mengonsumsi buah apel, pisang, wortel, ubi jalar, serta gandum yang kaya serat. Sementara untuk makanan penambah berat badan, kamu dapat memilih alpukat, dada ayam, oatmeal, kacang-kacangan, serta brokoli dan sayuran hijau lainnya. Bila nggak mau repot, kamu dapat memilih produk minuman dengan kaya serat yang kini sudah beredar di pasaran. Selain serat, produk ini pun juga dilengkapi dengan beragam mineral serta multivitamin yang bantu jaga berat badan tetap ideal. 

5. Penuhi Waktu Istirahat yang Cukup

Makanan penurun berat badan memang penting untuk mendapatkan tubuh yang ideal. Namun, jangan lupakan pula untuk memenuhi waktu istirahat yang cukup. Dengan tidur di malam hari secara teratur, kamu pasti akan selangkah lebih dekat untuk mendapatkan berat badan ideal wanita.

Untuk menjalankan tips menjaga bentuk tubuh ideal ini, kamu bisa tidur selama 7-8 jam sehari di malam hari. Pastikan lingkungan sekitar sudah tenang dan kondusif agar bisa mendapatkan waktu tidur yang berkualitas. 

6. Harus Rajin Minum Air Putih

Rajin minum air putih juga jadi syarat penting bila ingin mempertahankan berat badan ideal wanita. Mau kamu menerapkan cara menaikan berat badan atau menurunkannya, tips ini bakal selalu memberikan segudang khasiat luar biasa bagi tubuhmu. Jika disandingkan dengan minuman kaya serat pun, kamu tetap nggak akan menyesal bila memilih minum air putih setiap hari dengan jumlah yang tepat. 

Minumlah 4-5 gelas atau sekitar 1,5-2 liter dalam sehari untuk mencukupi kebutuhan cairan tubuhmu. Selain bisa terhindar dari dehidrasi dan menjaga berat badan yang ideal, minum air yang cukup pun juga mampu menghindarimu dari risiko penyakit ginjal. Wow banget bukan?

7. Dukung dengan Gaya Hidup yang Sehat

Jika ingin mendapatkan berat badan ideal wanita, maka menjaga gaya hidup yang sehat sudah seharusnya menjadi kewajiban. Usahakanlah agar tubuh nggak terlalu capek dalam berkegiatan, utamakan istirahat, dan jangan sampai keseringan mengalami stress. Dengan gaya hidup yang seperti ini, yakinlah bahwa cara menaikan berat badan ataupun menurunkannya pasti akan lebih nyaman dan lancar dijalankan.

Sekarang jadi semakin tahu bukan bahwa menjaga berat badan tetap ideal ternyata bisa semudah itu dan terjangkau pula. Kuncinya yang pasti ada di pemilihan makanan penurun berat badan atau penambah berat badan, rajin berolahraga, beristirahat yang cukup, memilih minum air putih dan minuman kaya serat, hingga mengubah gaya hidup lainnya agar lebih sehat dan sejahtera. Yuk, mulai terapkan sekarang juga untuk mendapatkan manfaatnya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading