Sukses

Lifestyle

3 Tips Cepat Kumpulkan Miles untuk Liburan Impian

Fimela.com, Jakarta Long weekend berderet-deret di bulan Mei-Juni 2025 pastinya bikin keluarga happy dong! Ya, di momen ini, kamu dan keluarga bisa mewujudkan rencana liburan impian untuk menciptakan momen quality time yang menyenangkan. Punya rencana liburan ke luar negeri seperti Jepang dan Korea? Masih ada waktu buat kumpulkan miles buat wujudkan liburan impianmu!

Miles adalah poin loyalitas dari maskapai penerbangan yang bisa ditukar dengan berbagai keuntungan, seperti tiket gratis, upgrade kursi ke kelas bisnis, atau akses ke lounge bandara eksklusif. Semakin sering kamu mengumpulkan miles, semakin besar peluang buat menikmati fasilitas premium tanpa keluar biaya ekstra.

Salah satu maskapai dengan program miles dan benefitnya yang super premium adalah Singapore Airlines. Menariknya, sekarang kumpulin miles dari Singapore Airlines nggak cuma bisa dilakukan dengan terbang menggunakan maskapai tersebut sesering mungkin saja. Ada banyak trik lain yang bisa dicoba buat kumpulkan miles Singapore Airlines lebih cepat, apa saja sih? 

1. Manfaatkan Program Loyalitas Maskapai Sejak Dini

Langkah pertama adalah mendaftar di program frequent flyer maskapai favoritmu. Misalnya saja KrisFlyer yang menjadi program loyalti dari Singapore Airlines. Jangan tunggu sampai kamu punya rencana terbang, justru dari sekarang kamu sudah bisa mulai menabung miles.

Banyak maskapai memberikan bonus miles saat pendaftaran atau dari aktivitas kecil seperti isi survei, booking hotel, bahkan saat kamu mengikuti promosi tertentu. Setelah jadi anggota, kamu bisa langsung mengumpulkan miles dari berbagai mitra kerja sama maskapai tersebut, bukan hanya dari penerbangan.

2. Gunakan Kartu Kredit yang Terhubung dengan Program Miles

Kalau kamu pengguna aktif kartu kredit, pastikan kamu memakai kartu yang terhubung langsung dengan program KrisFlyer. Banyak bank yang sudah bekerja sama dengan maskapai dan memberikan konversi transaksi ke miles secara otomatis.

Supaya lebih cepat terkumpul, kamu bisa mengatur semua pembayaran rutin seperti langganan streaming, belanja bulanan, sampai bayar tagihan listrik menggunakan kartu tersebut. Dengan begitu, kamu nggak perlu menambah pengeluaran, tapi tetap bisa mengumpulkan miles secara konsisten.

3. Kumpulkan Poin dari Transaksi Harian di Ekosistem Blibli Tiket

Kamu juga bisa terus kumpulin poin dari transaksi harian. Tahu nggak sih? Sekarang, setiap belanja kebutuhan di seluruh ekosistem Blibli Tiket bisa menghasilkan poin Blibli Tiket Rewards yang bisa ditukar jadi miles perjalanan, lho!

Dari mulai koleksi sepatu hingga upgrade barang elektronik di Blibli, membeli kebutuhan sehari-hari di Ranch dan Farmers Market, sampai pesan tiket konser, hotel, dan penerbangan di tiket.com. Bahkan, jika kamu mau beli gadget terbaru di Blibli Store dan Hello Store, poin Blibli Tiket Rewards siap menanti. Jadi, setiap transaksi berarti satu langkah lebih dekat menuju perjalanan impianmu!

Benar banget! Blibli membuka kesempatan buat pelanggan yang punya poin Blibli Tiket Rewards dan akun KrisFlyer, untuk menukar poin mereka menjadi miles Singapore Airlines. Kamu bisa menukarkan 150 poin Blibli Tiket Rewards menjadi 1 KrisFlyer Mile, lho! 

Jika ingin menikmati program penukaran ini, pastikan kamu memiliki minimal 22.500 poin Blibli Tiket Rewards. Penukarannya juga bisa dilakukan dengan pilihan fleksibel, mulai dari 50, 100, 500, hingga 1.000 KrisFlyer Miles sesuai kebutuhan dan rencana perjalanan masing-masing. Begini lho cara mudah penukarannya: 

- Buka Apps Blibli, masuk ke laman penukaran KrisFlyer Miles dari Blibli Tiket Rewards.

- Klik tombol konversi poin untuk menukarkan Blibli Tiket Rewards dengan KrisFlyer Miles. 

- Lengkapi data akun KrisFlyer Miles di kolom yang tersedia. 

- Cek data KrisFlyer kamu, pastikan sudah sesuai. 

- Pilih denom untuk ditukarkan dengan Points. 

- KrisFlyer Miles akan otomatis masuk ke akun kamu maksimal 24 jam.

Proses penukaran ini hanya berlaku untuk 1 akun KrisFlyer Miles per transaksi dan mengikuti kuota yang tersedia, dan akan diperbarui berkala selama masa periode penukaran 1-31 Mei 2025. Biarpun penukarannya berakhir pada 31 Mei, tapi tiket yang kamu dapatkan dari hasil penukaran ini bisa digunakan sepanjang tahun. 

Asyiknya lagi, akan ada penambahan kuota penukaran setiap pukul 12:00 WIB sehingga akan makin banyak pelanggan yang berkesempatan menukarkan poin mereka. So, pastikan kamu nggak ketinggalan!

Selain itu, Blibli juga menawarkan skema tukar poin yang lebih istimewa yaitu 50 KrisFlyer Miles bisa ditukarkan hanya dengan 7.500 poin Blibli Tiket Rewards. Jadi 3x lebih hemat dari biasanya kan!

Jadi, tunggu apa lagi? Saatnya perbanyak transaksi belanja harian di seluruh ekosistem Blibli Tiket baik di Blibli, tiket.com, Ranch dan Farmers Market, Blibli Store hingga Hello Store untuk kumpulkan poin Blibli Tiket Rewards!

Segera tukarkan poin Blibli Tiket Rewards-mu dengan KrisFlyer Miles sebelum periode penukaran berakhir pada 31 Mei 2025 nanti. Jangan sampai menyesal! Info lebih lengkap langsung saja klik di sini

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading