Sukses

Lifestyle

Urban Wellness Bukan Cuma Tren, Gaya Hidup Baru yang Lebih Seimbang untuk Fisik dan Mental

Fimela.com, Jakarta - Di tengah ritme hidup kota yang serba cepat, konsep sehat kini mengalami pergeseran makna. Bagi masyarakat urban, kesehatan tidak lagi dipandang sebagai kebutuhan sesaat, melainkan telah menjadi bagian dari gaya hidup. Inilah yang mendorong lahirnya tren urban wellness, sebuah pendekatan hidup seimbang yang memadukan aktivitas fisik, relaksasi, dan ruang sosial dalam keseharian.

Menurut Senior Research Advisor Knight Frank Indonesia, Syarifah Syaukat, tren ini akan semakin menguat hingga 2026. Rutinitas kerja yang padat membuat masyarakat kota membutuhkan ruang untuk recharge, tempat di mana mereka bisa berolahraga, bersosialisasi, sekaligus melepaskan penat tanpa harus keluar dari ekosistem aktivitas harian.

“Healthcare is a new lifestyle,” ujar Syarifah.

Dari Spa hingga Studio Olahraga, Semua Hadir dalam Satu Ruang

Transformasi ini terlihat jelas pada konsep retail masa kini. Mall dan pusat komersial tak lagi hanya diisi oleh toko fashion dan F&B, tetapi juga berbagai fasilitas kebugaran dan kesehatan. Mulai dari spa, studio yoga dan pilates, hingga lapangan olahraga indoor dan aktivitas kebugaran seperti pickleball dan bowling, semuanya menjadi bagian dari pengalaman retail modern.

Kehadiran fasilitas wellness di ruang publik membuat aktivitas menjaga kesehatan terasa lebih accessible dan menyenangkan. Berolahraga bukan lagi agenda terpisah, melainkan dapat dilakukan di sela waktu bekerja, berkumpul, atau sekadar menghabiskan akhir pekan.

 

 

Menjawab Gaya Hidup Sehat Masyarakat Urban

Konsep wellness dalam retail juga menjawab kebutuhan masyarakat urban akan ruang healing. Bukan hanya soal fisik, tetapi juga kesehatan mental. Area terbuka, desain yang nyaman, serta ruang komunitas menjadi elemen penting yang mendorong mall berfungsi sebagai tempat berinteraksi dan membangun koneksi sosial.

Di sinilah mall bertransformasi menjadi ruang hidup, tempat orang datang bukan karena kebutuhan membeli, tetapi karena ingin merasakan pengalaman. Wellness, leisure, dan sosial berpadu dalam satu destinasi.

Menangkap tren tersebut, Summarecon Mall Bekasi (SMB) Phase 2 hadir sebagai ruang gaya hidup baru yang mengedepankan konsep wellness. Tak sekadar pusat belanja, SMB Phase 2 dirancang untuk mendukung gaya hidup aktif dan sehat masyarakat urban Bekasi.

 

Wellness Jadi Inklusif

Salah satu daya tarik utamanya adalah Wellground, rooftop Sport & Wellness Center yang menghadirkan berbagai fasilitas kebugaran dan relaksasi dalam satu kawasan. Mulai dari kolam renang Olympic size, lapangan olahraga indoor, gym premium NXT FIT, hingga Juvia Wellness & Spa, pengunjung dapat berolahraga, bersantai, dan memulihkan energi tanpa perlu berpindah tempat.

Dengan pendekatan ini, wellness tak lagi terasa eksklusif atau rumit. Ia hadir sebagai bagian alami dari rutinitas urban, mudah diakses, fleksibel, dan relevan dengan kebutuhan masa kini. Retail pun berperan sebagai enabler gaya hidup sehat, bukan sekadar ruang konsumsi.

Melalui konsep ini, Summarecon Mall Bekasi Phase 2 memosisikan diri sebagai destinasi lifestyle yang menjawab kebutuhan masyarakat urban akan keseimbangan hidup, di mana kesehatan, aktivitas, dan waktu berkualitas dapat dinikmati dalam satu tempat.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading