Sukses

Entertainment

Ketika Ussy Sulistiawaty Nyatakan Perang Kepada Bullying

Fimela.com, Jakarta Baru-baru ini Ussy Sulistiawaty harus berurusan dengan para haters yang melakukan aksi bullying kepada anaknya. Menurutnya, sebagai sesama makhluk ciptaan Tuhan, tak boleh saling menghina.

"Teman-teman please. Jangan hina hijabnya, jangan hina juga orangnya. Nanti kita ga ada bedanya sama orang-orang yang suka menghina mahluk ciptaan Allah lainnya," tulisnya di laman Instagram ussypratama baru-baru ini.

Apalagi ketika aksi bully ini ditujukan kepada anak-anak di bawah umur yang belum sampai pada batas kedewasaan. Segala lapisan masyarakat dalam hal ini harus ikut bertanggung jawab.

"Mari kita saling support dan suarakan NO BULLYING terutama untuk generasi penerus kita, anak-anak kita, mari kita positifkan fikiran-fikiran kita, dan ini ga hanya berlaku buat artis, untuk masyarakat lainpun ini harus disuarakan," lanjutnya.

Bullying memang berakibat sangat buruk, terlebih kepada anak-anak. "Banyak contoh anak-anak yang mental dan percaya dirinya down karena bully. Karena korban-korban bully itu ga akan pernah lupa sampai kapanpun," imbuh Ussy.

Ajak Orangtua Lawan Bullying

Sebagai orang tua tentu harus paham bagaimana situasi iini terjadi. Pendidikan kepada anak yang baik harus diterapkan. Dan satu kata untuk bullying ini adalah melawannya.

"Jangan didiamkan, kita harus lawan, di kehidupan nyata, di medsos harus kita hilangkan pemikiran kalau bully itu biasa. BIG NO. Komen apapun boleh tapi penghinaan jangan, toh kita semua sama," ucapnya.

Ussy sendiri mengaku belum ikhlas ketika aksi bullyingterjadi kepada anaknya. "Ketika itu berimbas ke anak-anak saya, ikhlas saya belum bisa. Saya akan telusuri terus dengan bantuan pihak berwajib dan banyak pihak-pihak lainnya. Sebagai efek pembelajaran buat smuanya," tandas Ussy.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading