Sukses

Entertainment

Andien: Sehat bukan Hanya Sixpack atau Langsing

Fimela.com, Jakarta Bicara tentang kesehatan tentu bukan hanya persoalan fisik yang aduhai. Sebagaimana Andien ketika menjelaskan persoalan kesehatan pada seseorang yang seharusnya menyeluruh. Sehat yang dimaksudnya adalah sehat jasmani dan juga rohani.

"Ga hanya lihat perut six pack, atau langsing. Ga hanya fit secara fisik tapi holistiknya," kata Andien di Fitstop, Gedung BTPN, Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (29/1/2019).

Andien mengaku memiliki cara tersendiri untuk menjadikan tubuhnya sehat secara keseluruhan. Apalagi menurutnya kesehatan mental itu juga sama-sama penting atau sangat mempengaruhi bagaimana kesehatan fisik seseorang.

"Mental health malah jadi core, bisa sehat secara keselurihan. Kalau aku sih melakukan self helaing, meditasi, beri asupan positif buat diri sendiri," lanjut Andien selama ini melakoni olahraga 20Fit, Yoga, dan lainnya.

Andien mengatakan bahwa dirinya dibilang banyak berubah kala mengubah pola hidupnya."Jauh banget. Aku ngerasa gak berubah, tapi ada pencerahan aja. Yang ketemu ama aku ngerasa kalau aku berubah banget. Mungkin karena itu pola yang dilakukan setiap hari," ujarnya.

Impikan Indonesia Sehat

20Fit merupakan usaha dalam bidang kesehatan yang didirikan oleh Andien bersama Bams eks Samson. Sempat merasakan usahanya jatuh bangun, kini Andien bisa bernafas lega dengan kerjasama The Fit Company dan East Ventures.

Di sini Andien tak hanya menyoroti persoalan kesehatan fisik pelanggannya. Namun juga bagaimana menanamkan kesadaran hidup sehat secara keseluruhan. "Jatuh bangun banyak. Tapi kami jadi perusahaan yang dewasa. Ingin perhatikan wellness dari konsumen. Baik segi makanan, olahraga, mental health, dan lainnya," imbuhnya.

Andien pun berharap bisa menjangkau seluruh Indonesia. "Sekarang biar bisa menjangkau banyak masyarakat. Dengan adanya payung ini bisa perluas jangkauan kami. Mimpinya adalah satu Indonesia harus bisa fit," tandas Andien.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading