Sukses

Parenting

Tips Internet Positif Bagi Si Kecil, Mom Wajib Tahu

Tak dapat dipungkiri, di era digital ini kita sangat memanfaatkan internet. Mulai dari memesan transportasi hingga membuat anak-anak tidak rewel. Inilah mengapa, banyak anak yang tidak asing lagi dengan gadget.

Tidak heran jika si kecil lebih memilih asik menonton video dan bermain game di gadget. Moms, sebagai orangtua kita pun harus bijak dalam menggunakan teknologi canggih ini. Jangan sampai, penggunaan internet justru negatif buat si kecil.

Lalu bagaimana caranya membuat internet menjadi positif bagi anak? Menurut, Firesta Farizal, selaku psikolog anak, banyak efek positif yang didapatkan dari bermain game. Asalkan disesuaikan dengan perkembangan usia anak, tidak mengandung unsur kekerasan dan SARA, memberikan edukasi serta melibatkan interaksi dengan orangtua.

"Kita harus cari konten yang aman dan bermanfaat. Sambil bermain kita harus ada di sisi anak, agar kita bisa memberitahu hal benar atau tidak ketika anak bermain game di gadget," ujarnya saat ditemui dalam acara peluncuran 'Game Anak Sholeh', di Jakarta.

Selain itu, orangtua harus belajar memahami gadget atau internet, agar jangan justru kalah dengan si kecil. Lali, kenalkan gadget, media dan internet sesuai usia.

"Bukan berapa lama saja, tapi tetapkan aturan dan batasan sejak awal. Seperti harus berapa hari atau berapa jam anak bermain internet. Materi yang dimainkan ditonton harus diperhatikan. Gunakan teknologi sesuai kebutuhan, berinteraksi dengan anak lewat aktivitas, maksimalkan penggunaan children mode. Fillter, restricted mode," tambahnya.

Game Anak Sholeh/copyright redaksi vemale/anisha

Salah satu game yang bisa menjadi pilihan ialah 'Game Anak Sholeh', yang sarat akan akan nilai-nilai Islam dan dikemas dengan sebuah cerita yang menghibur. Game ini tidak adanya iklan di dalam aplikasi, agar anak bebas berpetualang saat sedang bermain game. Ada pula aplikasi pendamping untuk orangtua yaitu parent Apps Sholeh.

"Game ini membantu orangtua mengenalkan pendidikan agama Islam, seperti pengenalan huruf hijaiyaj, doa harian, surat pendek, turotial sholat, kisah nabi dan rasul," ujar Wiradeva Arif Kristawarman, co-founder Agate.

Mini games dan berbagai cerita yang memiliki karakter seperti Ali, Jana, Abro, Danis serta Muza, bisa moms unduh di playstore.

(vem/asp/apl)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading