Sukses

Parenting

Depresi Anak Dapat Diatasi Dengan Mudah!

Depresi pada anak dan remaja sering sekali kita temui kan? Hal tersebut ternyata dapa terjadi pada semua anak dan remaja loh, termasuk anak Anda. Depresi itu terjadi karena si anak mengalami pengalaman buruk, atau selalu merasa mendapat tekanan dari orang-orang di lingkungannya.

Lalu, apa yang harus dilakukan jika anak-anak atau remaja di dalam keluarga mengalami depresi? Netdoctor.co.uk menjelaskannya untuk Anda.

Jika Anda mengetahui bahwa anak atau keluarga Anda mengalami penyakit depresif, segera konsultasikan pada ahli kesehatan mental professional seperti psikiater atau datangi klinik psikologis karena merekalah yang dapat mengatasi gangguan pada mental anak da remaja.

Biasanya, si anak akan di ajak berbincang dan dan diberikan sejumlah pertanyaan. Orang tua juga harus terlibat di dalamnya. Hal ini dilakukan agar orang tua mengetahui apa penyebab depresi pada anak. Karena seringkali justru pengalaman di lingkungan terdekatlah yang membuat anak dan remaja menjadi depresi.

Lakukan beberapa perawatan dan terapi untuk si anak ya. Seperti psikoterapi berupa terapi berbicara untuk meningkatkan kepercayaan dirinya dan melawan ketakutan yang mungkin mereka alami ya Ladies!

Kemudian ada juga nih terapi yang disebut dengan CBT atau Cognitive behavioural therapy. Terapi ini adalah terapi terbaik untuk mengatasi masalah pada anak loh dengan cara membuang pikiran negative yang memicu munculnya depresi. Biasanya terapi ini dilakukan sebanyak 8 sampai 12 minggu selama 50 menit. Dan ditambah 10 menit konsultasi dengan orang tua.

Ingat Ladies, peranan orang tua sangat mereka butuhkan loh.

Oleh: Gilang Pratiwi

(vem/tyn)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading