Sukses

Parenting

9 Mitos Tentang Bayi Tabung II

Pada artikel dengan judul yang sama bagian I, telah dibahas tiga mitos tentang bayi tabung yang pertama, Ladies. Nah, apa lagi sih berita-berita yang beredar mengenai bayi tabung selanjutnya? Langsung saja yuk ikuti ulasan artikel ini, Ladies, yang masih dilansir dari situs yang sama, parents.com.

Mitos 4: Akupuntur dapat membantu Anda untuk hamil

Fakta: Jawabannya adalah mungkin, Ladies. Hasil penelitian tentang mitos ini menunjukkan hasil 50-50. Setengah dari penelitian tersebut menyatakan bahwa akupuntur dapat membantu dan setengahnya lagi menunjukkan hasil sebaliknya.

Akupuntur dipercaya dapat membantu Anda hamil karena dapat melancarkan aliran darah Anda yang akan merangsang penanaman sel telur. Jika seandainya memang tidak membantu, paling tidak Anda akan merasa lebih rileks dan optimis dengan akupuntur, Ladies.

Mitos 5: Melihat badut bisa memperbesar kemungkinan

Fakta: Di Israel, terdapat rumahsakit yang menampilkan badut pada ibu-ibu yang barusaja melakukan transfer embrio. Hasilnya mengejutkan, Ladies, mereka yang terhibur oleh badut tersebut memiliki kemungkinan dua kali lebih besar untuk mendapat keberhasilan.

Dalam penelitian yang masih sederhana tersebut, para dokter memperkirakan karena dengan melihat para ibu akan tertawa dan mengurangi stres. Jika Anda tidak suka badut, Anda bisa melihat acara-acara lucu.

Mitos 6: Melatonin dapat meningkatkan kualitas sel telur

Fakta: Masih belum yakin untuk hal ini, Ladies. Melatonin merupakan sejenis obat tidur, Ladies. Sebuah penelitian kecil di Jepang mendapat hasil bahwa melatonin ini dapat menurunkan stres dan meningkatkan kualitas sel telur.

Dalam penelitian tersebut, sekitar 50% sel telur wanita yang mengonsumsi hal ini dapat dibuahi, Ladies. Namun perlu penelitian lebih lanjut untuk hal ini karena masih merupakan sebuah penelitian dengan sample yang relatif kecil.

Kini kita telah mengetahui enam dari sembilan mitos dari bayi tabung, Ladies. Simak tiga mitos terakhir ya dalam 9 Mitos Tentang Bayi Tabung III.

Tulus W.

(vem/ova)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading