Sukses

Parenting

Tanda Tanda Anak Sakit Demam: Berkeringat

Bunda, pasti Anda pernah mendapati kondisi buah hati Anda dalam keadaan wajah memerah, tubuhnya yang panas, dan berkeringat dingin. Nah, itulah ciri-ciri buah hati Anda terserang sakit demam. Sakit demam kerap sekali menyerang si kecil yang kondisinya sedang tidak fit, karena itulah virus bisa menyerang tubuh si kecil dengan mudahnya.

Bicara tentang sakit demam yang menyerang si kecil, perlu Anda ketahui salah satu tanda-tanda si kecil demam ialah berkeringat. Seperti dijelaskan pada situs patient.co.uk, pengeluaran keringat terjadi karena suhu tubuh yang meningkat. Dan pada saat itu volume keringat yang keluar malah lebih banyak dibandingkan dengan hari-hari biasa saat tubuh si kecil sehat.

Tahukah Anda mengapa si kecil berkeringat saat sedang demam? Berkeringat merupakan cara tubuh untuk membangunkan sistem imun agar melawan patogen yang membuat dia sakit. Akan tetapi seperti dilangsir pada situs atsdr.cdc.gov, penelitian menunjukkan bahwa sebenarnya keringat mengandung berbagai komponen, termasuk metal beracun dalam jumlah kecil.

Karena itu berkeringat sering disebut juga sebagai detoksikan. Dengan jumlah kelenjar keringat sampai 5 juta di kulit manusia, tak heran jika berkeringat merupakan mekanisme pembuangan racun dari tubuh.

Jadi, sebenarnya tak masalah jika si kecil terserang demam dan keluar keringat. Sebab, dengan keluarnya keringat, maka racun-racun yang ada di dalam tubuh si kecil otomatis juga akan keluar lewat keringat yang keluar dari kulitnya itu. Cukup dengan mengompresnya saja, niscaya demam si kecil akan segera turun.

Oleh : Ismaya Indri Astuti

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading