Sukses

Parenting

Sponge Bath, Cara Memandikan Bayi dan Apa Yang Diperlukan

Ada beberapa cara yang tersedia untuk seorang ibu memandikan buah hatinya. Cara memandikan bayi tidak harus dilakukan dengan bak mandi kecil kok, Moms. Ada cara memandikan bayi yang lain yang bisa anda coba yaitu sponge bath

Sponge bath lebih cocok untuk bayi yang berusia di bawah satu tahun atau bayi yang masih belum kehilangan tali pusar atau bekas tali pusarnya belum sembuh atau kering. Untuk memberikan sponge bath pada bayi, berikut ini adalah beberapa hal yang perlu anda miliki.

Tempat Yang Hangat
Sponge bath perlu dilakukan di tempat yang hangat. Kamar mandi, kamar tidur, di atas tempat tidur, ataupun di lantai beralaskan handuk atau selimut adalah tempat-tempat yang cocok untuk memberikan sponge bath.

Selimut atau Handuk Kering
Selimut dan handuk menjadi tempat anda membaringkan buah hati anda selama dimandikan

Tempat air hangat
Tempat air hangat penting untuk menaruh air hangat yang digunakan untuk memandikan buah hati anda, Moms

Peralatan mandi dan kebersihan
Handuk, sabun, cotton buds, shampo bayi, sabun bayi, baby wipes, popok bersih dan baju ganti adalah beberapa peralatan penting yang perlu tersedia ketika orang tua memandikan buah hatinya

Orang tua
Orang tua termasuk dalam apa yang dibutuhkan ketika memandikan bayi. Orang tua perlu memberikan perhatian penuh ketika tengah memandikan buah hatinya agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan ketika tengah membersihkan buah hatinya

Oleh : Mamor Adi P.

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading