Sukses

Parenting

Berenang: Olahraga yang Tepat untuk Kehamilan Trimester Ketiga

Salah satu hal yang bisa Bunda lakukan untuk menjaga kandungan agar tetap sehat adalah dengan berolahraga. Apalagi setelah Bunda memasuki kehamilan trimester ketiga ini. Olahraga menjadi sangat penting agar proses persalinan berjalan dengan lancar.

Penelitian menunjukkan, berolahraga secara rutin di bulan-bulan terakhir menjelang melahirkan, dapat membantu proses persalinan berjalan lebih lancar. Namun, karena kondisi perut Bunda yang semakin membesar, Bunda harus cermat memilih olahraga yang pas dengan kondisi Bunda.

Dilangsir dari laman babycenter.com, salah satu olahraga yang tepat untuk dilakukan di trimester ketiga ini adalah berenang. Berenang merupakan olahraga yang sangat bermanfaat bagi Ibu hamil. Karena dapat melancarkan sirkulasi darah, serta menambah kekuatan otot sebagai persiapan proses melahirkan.

Selain itu, berenang juga dapat membakar kalori dan membuat kehamilan Anda tetap berada pada berat yang ideal. Berenang juga mampu mengatasi kelelahan dan membantu Anda menjadi lebih mudah untuk tidur.

Bagi Ibu hamil berenang merupakan olahraga yang aman karena menghindari terjadinya peningkatan suhu tubuh karena melakukan akitivitas di dalam air. Namun, sebelum melakukan olahraga ini ada baiknya Anda berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter, terutama bagi Anda yang tidak terbiasa melakukan olahraga ini sebelum hamil.

Namun, bagi Bunda yang memang sudah rutin berenang sebelum hamil, Bunda bisa melanjutkan rutinitas tersebut ketika sudah hamil. Untuk mencegah terjadinya dehidrasi selama berenang,minumlah air putih setiap 20 menit.

Oleh: Ratna K.D

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading