Sukses

Parenting

5 Cara Mempersiapkan Tubuh saat Hamil Tua agar Persalinan Lancar

Fimela.com, Jakarta Saat kehamilan sudah memasuki trimester ketiga, maka ibu perlu melakukan upaya yang lebih banyak untuk mulai mempersiapkan diri sebaik mungkin menyiapkan persalinan. Di trimester akhir ini, ibu perlu mulai lebih berfokus pada cara mengoptimalkan posisi janin. Sebab kalau posisi janin kurang optimal, proses persalinan bisa kurang lancar.

Stamina perlu dijaga dengan lebih baik. Selain itu, ada beberapa cara sederhana yang bisa dilakukan untuk mempersiapkan tubuh demi persalinan lancar. Bisa dimulai dari cara mengatur posisi duduk dan berdiri. Selengkapnya, simak beberapa tips praktis yang dirangkum dari buku Prenatal Gentle Yoga berikut ini.

1. Perbanyak Berdiri dan Berjalan

Sangat disarankan untuk lebih banyak berdiri ketimbang duduk. Makin sering berdiri dan berjalan bisa menyehatkan tubuh. Selain itu, sangat baik unuk kesehatan panggul. Tubuh pun bisa tetap selaras dan lebih siap untuk menyambut persalinan.

2. Bisakan Duduk dengan Benar

Posisi rebahan mungkin sangat nyaman, tapi posisi ini tidak menguntungkan bagi ibu dan bayi yang dikandung. Kebiasaan pose duduk dan tidur yang tak baik bisa membuat posisi janin tidak optimal. Usahakan duduk dengan posisi punggung tegak, serta pastikan posisi lutut lebih rendah dibandingkan panggul. Kalau duduk di lantai, gunakan alas seperti bantal, gulungan selimut, balok yoga, atau guling yoga.

 

 

3. Gunakan Sepatu Datar

Hindari penggunaan sepatu berhak tinggi. Pilih sepatu datar atau sepatu tanpa hak untuk menjaga tubuh tetap selaras. Saat berdiri, jangan dorong tulang iga ke depan. Saat berdiri, usahakan posisi kaki paralel, kaki aktif, tulang ekor masuk, dan tulang belakang panjang.

4. Latihan Berjalan ala Kepiting

Kekuatan otot paha sangat diperlukan untuk mengusahakan persalinan berjalan lancar. Untuk itu, saat hamil tua perlu latihan yang memperkuat otot paha. Salah satunya adalah dengan latihan berjalan ala kepiting: berdirilah dengan kaki paralel dan terbuka selebar panggul, lalu berjalanlah ke samping dengan pelan tetapi jaga agar kaki tetap paralel.

5. Melakukan Yoga

Mengikuti latihan yoga yang khusus untuk ibu hamil juga bisa dilakukan untuk mengusahakan persalinan lancar dan nyaman. Pastikan mengikuti kelas yang dipandu oleh instruktur profesional. Dengan tetap rutin berolahraga yang tepat untuk kehamilan, proses persalinan yang lancar bisa diupayakan dengan lebih mudah.

Itu tadi lima kiat yang bisa dicoba selama masa trimester ketiga kehamilan. Semoga persalinan yang dinantikan bisa berjalan lancar, aman, dan nyaman ya.

 

#WomenforWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading