Sukses

Relationship

6 Pasang Zodiak yang akan Jalani Hubungan Cinta Paling Toxic

Fimela.com, Jakarta Jatuh cinta tidak selalu terasa menyenangkan, terutama jika kamu mengalaminya dengan orang yang salah. Mengenal seseorang sebelum masuk ke dalam hubungan cinta bisa kamu lakukan dengan banyak cara, salah satunya adalah zodiak.

Zodiak dibagi menjadi beberapa elemen. Cancer, Scorpio, dan Pisces termasuk ke dalam kelompok elemen air, di mana mereka terkenal sebagai pribadi yang emosional, sensitif, kreatif, dan memelihara.

Mereka menyukai keintiman dan percakapan yang mendalam, mereka memiliki hati yang baik dan lembut, serta sangat intens dan bersemangat. Zodiak Aries, Leo, dan Sagitarius termasuk ke dalam kelompok elemen api, di mana mereka terkenal sebagai pribadi yang bersemangat, kuat, dan bertekad, seperti dilansir dari yourtango.com.

Di dalam kelompok elemen bumi, ada zodiak Taurus, Virgo, dan Capricorn, di mana mereka terkenal sebagai pribadi yang membumi, praktis, dan analitis. Sedangkan zodiak Gemini, Libra, dan Aquarius masuk ke dalam kelompok elemen udara, di mana mereka terkenal sebagai pribadi yang revolusioner, intelektual, kreatif, dan analitis.

 

 

 

Jangan pernah pasangkan kedua zodiak ini

1. Leo dan Cancer

Zodiak Leo masuk ke dalam kelompok elemen api, sedangkan Cancer adalah air. Leo mendambakan petualangan dan sorotan, sedangkan zodiak Cancer menyukai rumah dann keintiman yang dalam.

Leo bisa sangat blak-blakan dan berbagi pandangan mereka tanpa malu-malu, yang sering membuat Cancer kewalahan, karena mereka sangat sensitif, cenderung memasukkan segala hal ke dalam hati mereka. Jika Leo tidak memahami cara Cancer untuk keintiman yang lebih dalam dan Cancer tidak memahami cara eksplorasi Leo, hubungan cinta ini akan menjadi sangat toxic.

2. Capricorn dan Aquarius

Zodiak Capricorn masuk ke dalam kelompok elemen bumi, sedangkan Aquarius adalah udara. Capricorn lambat dan teliti, mereka sudah membuat rencana yang terperinci dan tidak menyukai perubahan, sedangkan zodiak Aquarius suka berpetualang, sangat spontan, dan melakukan hal-hal yang sedang ngetren saat ini. Capricorn dan Aquarius adalah hubungan cinta paling toxic.

3. Virgo dan Gemini

Zodiak Virgo masuk ke dalam kelompok elemen bumi, sedangkan Gemini adalah udara. Virgo praktis dan realis, sedangkan Gemini adalah pemimpi.

Gemini tidak suka tinggal di satu tempat dalam waktu yang cukup lama dan selalu bergerak, mereka percaya pada ide dan visi, serta tidak terlalu khawatir tentang cara-cara yang mereka tempuh. Sedangkan Virgo adalah seorang pemimpi yang sangat praktis dan fokus pada bagaimana benar-benar menyelesaikan masalah. Jika zodiak Gemini tidak ikut berkontribusi pada hal-hal yang dilakukan Virgo, pada akhirnya zodiak Virgo akan kelelahan dan memutuskan berhenti.

4. Libra dan Taurus

Zodiak Taurus masuk ke dalam kelompok elemen bumi, sedangkan Libra adalah udara. Kebutuhan Taurus akan kesetiaan bisa tampak terlalu menyesakkan bagi Libra, sebaliknya kebutuhan Libra untuk merasa benar akan mematikan bagi Taurus yang keras kepala. Kedua zodiak ini bisa sangat keras kepala dan tidak kenal kompromi.

5. Scorpio dan Pisces

Zodiak Scorpio dan Pisces masuk ke dalam kelompok elemen air, sehingga mereka sama-sama emosional. Tapi Scorpio bisa sembrono dalam komunikasi emosi mereka, sedangkan Pisces sangat lembut.

Keduanya berjiwa bebas, meluap dengan emosi yang kuat, dan ingin menjalani hidup sepenuhnya, tapi Scorpio memiliki kecenderungan untuk merasa cemburu dan bisa melumpuhkan Pisces yang mendambakan semua waktu dan perhatian mereka.

6. Sagitarius dan Cancer

Zodiak Sagitarius masuk ke dalam kelompok elemen api, sedangkan Cancer adalah air, mereka tidak memiliki banyak kesamaan. Sagitarius suka menjelajah dan memiliki pengalaman baru, sedangkan Cancer adalah pribadi rumahan. Sagitarius ingin bereksperimen secara seksual, sedangkan zodiak Cancer ingin terhubung secara mendalam dan emosional.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading