Sukses

Relationship

5 Cara Sederhana untuk Membuat Suami Makin Sayang

Fimela.com, Jakarta Kehidupan rumah tangga menghadirkan banyak pengalaman baru. Selain ada peran dan prioritas baru yang harus disesuaikan, waktu dan perhatian kita pun ikut berubah. Kini setelah menjadi istri, membuat suami bahagia menjadi bagian dari kebahagiaanmu juga.

Kamu pun bisa melakukan sejumlah cara agar suami makin sayang padamu. Bisa dimulai dari cara-cara yang sebenarnya sederhana tapi bisa meningkatkan keharmonisan rumah tangga. Seperti cara-cara berikut ini.

 

 

1. Lebih Sering Berpelukan

Mengutip buku Happiness Inside, di Kansas, Amerika Serikat, Dr. Harold Volth, seorang psikiater senior, telah melakukan riset dengan beberapa ratus orang. Berdasarkan riset tersebut, mereka yang berpelukan mampu mengusir depresi, meningkatkan kekebalan tubuh, awet muda, tidur lebih nyenyak, dan lebih sehat. Kita tahu bahwa kulit adalah organ tubuh yang paling besar. Ada begitu banyak kelenjar-kelenjar di bawah kulit yang aktif dan mengeluarkan hormon kekebalan jika disentuh. Pelukan bisa merangsang oksitosin (hormon yang berhubungan dengan perasaan cinta dan kedamaian) keluar. Selain itu, pelukan juga bisa menekan kortisol dan hormon pemicu stres. Sehingga, pelukan bisa menghadirkan kenyamanan dan baik untuk jantung serta pikiran. Lebih sering berpelukan akan meningkatkan rasa nyaman dan bahagia, suami pun bisa makin sayang padamu.

 

 

2. Meluangkan Waktu Intim Berduaan

Jadwal kencan perlu tetap dibuat setelah berumah tangga. Bahkan perlu menjadwalkan malam yang intim untuk dinikmati hanya berdua. Luangkan waktu khusus untuk mencurahkan perhatian sepenuhnya pada suami di waktu yang sudah disepakati bersama. Bangun suasana yang mendukung kalian berdua untuk bisa lebih dekat dan intim.

 

 

3. Sampaikan Rasa Kagum

Kini, setelah menikah kamu mungkin akan melihat berbagai macam sisi dan kepribadian baru dari suami. Di sini kamu bisa coba untuk lebih mengenali kelebihan dan keistimewaan dirinya. Lalu, cobalah untuk lebih sering memuji dan mengaguminya. Mengutip buku Men Are from Mars anda Women Are from Venus, "Wanita membutuhkan kesetiaan dan pria membutuhkan kekaguman. Pria merasa dikagumi jika wanita gembira dan takjub akan sifat-sifat khasnya atau bakat-bakatnya yang mungkin mencakup rasa humoris, keperkasaan, ketekunan, kejujuran, integritas, kemesraan, kebaikan hati, cinta, pengertian, dan sifat-sifat baik lainnya."

 

 

4. Reka Ulang Pengalaman Pertama Jatuh Cinta

Masih ingat dengan tempat kencan pertama? Masih ingat di mana atau kapan pertama kalinya kalian jatuh cinta? Coba untuk melakukan reka ulang pengalaman tersebut. Hadirkan kembali momen yang menghadirkan debaran pertama di antara kalian berdua. Perasaan hangat dan penuh cinta tersebut pasti akan kembali terasakan meski waktu sudah berlalu lama.

 

 

5. Mengeksplorasi Tempat Baru Bersama-sama

Ada tempat yang belum pernah kalian kunjungi? Ada destinasi yang selama ini sudah kalian impikan untuk bisa dikunjungi berdua? Cobalah untuk mengeksplorasi tempat baru bersama-sama. Momen menghabiskan waktu berdua menikmati hal baru akan menjadi kenangan yang indah.

Itu tadi lima hal yang bisa dicoba agar suami makin sayang. Semoga infonya bermanfaat, ya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading