Pantai Molang, Alasan Lain untuk Menjamah Pesisir Tulungagung

Asnida Riani diperbarui 15 Mar 2017, 18:40 WIB

Fimela.com, Jakarta Bentang landai pasir lembut, gulungan ombak bersusul-susul, serta biru laut yang memukau jadi sedikit gambaran dari visual yang akan kamu nikmati bila singgah di Pantai Molang. Berlokasi di Kecamatan Pucanglaban, tepi laut ini jadi satu dari sekian banyak spot favorit pelancong ketika menyambangi Tulungagung, Jawa Timur.

Menghadap Samudra Hindia, tak lagi diragukan bila Pantai Molong merupakan keping pesisir di selatan Tulungagung yang memiliki panorama memukau. Dengan bingkai penglihatan yang sebegitu menawan, nuansa kerasan hampir pasti hadir. Membuatmu enggan beranjak, membuatmu ogah pulang.

Lantaran ombak yang menggulung dengan begitu ganas, sebaiknya kamu tak berniat untuk berenang di sini. Sebagai ganti, bersantailah di tepian atau mendaki bukit untuk mendapatkan panorama ketinggian yang begitu elok.

Karena telah populer, jalan menuju Pantai Molang tak lagi sulit. Sudah cukup mulus, kamu bisa menemukan papan penunjuk di titik-titik tertentu. Dengan begitu, kemungkinan untuk tersesat pun otomatis mengecil. Bilapun iya, kamu bisa langsung bertanya pada warga sekitar.

Karena punya bentang pasir luas, Pantai Molang dikatakan cocok disambangi bersama keluarga. Bila kamu ingin keadaan tak terlalu ramai, maka hindari waktu-waktu seperti hari libur dan akhir pekan. Jadi mari membiarkan diri terpesona pesisir Tulungagung (lagi)!

 

What's On Fimela