Seperti Apa Betor yang Digunakan di Acara Kirab Kahiyang Ayu?

Riswinanti diperbarui 25 Nov 2017, 12:34 WIB

Fimela.com, Jakarta Pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution memang sangat unik karena dilakukan dengan berbagai upacara adat yang kental. Setelah melakoni berbagai acara di kota Solo, kini giliran Medan yang men lokasi penyelenggaraan acara adat Mandailing.

Setelah menggelar rangkaian acara adat, keluarga juga akan menggelar resepsi yang temanya lebih nasional. Meski demikian, penyelenggara masih menyisipkan nilai budaya dalam acara tersebut.

 

What's On Fimela
Pengemudi betor telah mempersiapkan diri untuk mengikuti parade dalam pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution. (Deki Prayoga/Bintang.com)

Acara resepsi yang akan digelar Minggu (26/11/2017) akan diawali dengan kirab budaya yang akan menampilkan para polwan dengan balutan busana daerah Indonesia. Setelahnya akan ada parade kereta kuda dan betor yang membawa pengantin, keluarga, pejabat, dan orang dekat.

Adapun betor yang digunakan dalam acara ini berjumlah 30 buah dan masing-masing dikemudikan satu driver dan akan ditumpangi dua orang. Untuk menyemarakkan acara tersebut betor akan tampil dengan hiasan yang sederhana namun menarik.

Sehari sebelum pelaksana resepsi, betor-betor yang akan dihubungi saat mirab tekah mulai dihias. Para driver dan sejumlah petugas dishub telah berkumpul di halaman kantor Dinas Perhubungan Medan yang berlokasi di Jalan Pinang Baris no 114.

Jumlah Betor sendiri ditetapkan oleh pihak dishub dengan menyesuaikan jumlah orang yang akan dibawa dalam kirab sebelum resepsi pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution. Bukan sembarang betor, semua yang ikut dalam kirab telah melalui seleksi yang ketat.