Tindikan Telinga, Ragam Tipe yang Harus Kamu Pahami

Nabila Mecadinisa diperbarui 14 Nov 2019, 10:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Tren piercing sedang booming. Kini, piercing atau tindikan tak sebatas untuk menggunakan anting secara formal saja. Tapi tindikan juga dilakukan untuk menambah gaya, sehingga kamu bisa memadukan sejumlah anting pada telinga.

Jika biasanya kamu hanya menggunakan satu anting saja, tapi kini, dengan piercing kamu bisa memaksimalkan penggunaan sejumlah anting dengan beragam model untuk mengoptimalkan tampilan.

Jika kamu baru mau melakukan piercing, ternyata ada sejumlah tipe tindikan yang harus kamu ketahui sesuai dengan area tinding yang ingin dilakukan. Penasaran apa saja? Seperti yang dilansir dari Cosmopolitan.com, simak selengkapnya berikut ini.

 

2 dari 7 halaman

Tragus Piercing

Tragus piercing berada di tengah tulang rawan. Jenis piercing ini sangat popular dan akan terlihat sangat stylish walau anting yang dikenakan tidak terlalu besar.

3 dari 7 halaman

Anti tragus piercing

Sedangkan anti tragus berada di cuping telinga dan dekat dengan area tragus. Biasanya, tindikan jenis ini cukup tersa nyeri dan membutuhkan waktu untuk pemulihan luka yang ditimbulkan.

4 dari 7 halaman

Helix piercing

Sedangnkan helix piercing adalah jenis tindik yang berada di area daun telinga. Bahkan banyak yang tak hanya memiliki satu tindikan di area ini, namun kamu bisa memaksimalkannya dengan beberpa tindikan sekaligus.

5 dari 7 halaman

Snug piercing

Snug piercing adalah jenis tindikan yang paling sering kita jumpai. Berada di area kuping bagian bawah dan di atas anti tragus.

6 dari 7 halaman

Rook piercing

Mengikuti antihelix yang berada di area snug, namun rook piercing hadir di area tulang rawan yang membuat aksi penampilanmu.

7 dari 7 halaman

Orbital piercing

Berada di sejumlah area telinga, orbital piercing merupakan dua jenis tindikan yang dibuat pada bagian telinga yang sama. Dan biasanya, banyak yang melakukannya di area helix atau the lobe.

#GrowFearless with FIMELA