Aktivitas Virtual Hingga Berbagai Masker di Hari Anak Nasional

Vinsensia Dianawanti diperbarui 23 Jul 2020, 15:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Banyak cara bisa dilakukan untuk menyambut Hari Anak Nasional yang dirayakan setiap tanggal 23 Juli. Salah satu dengan mengadakan sejumlah kegiatan virtual dan membagikan masker bagi anak-anak oleh Starbucks Indonesia.

Turut merayakan Hari Anak Nasional, Starbucks Indonesia melakukan pembagian masker kepada anak-anak. Sehingga anak-anak tetap dapat terlindungi dan bergembira meski harus beraktivitas di rumah.

Kegiatan ini sejalan dengan tema Hari Anak Nasional 2020, yakni "Anak Terlindungi, Indonesia Maju" yang diusung oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak. Dengan memberikan masker kepada anak-anak, Starbucks Indonesia ikut peduli terhadap perlindungan anak-anak di tengah pandemi.

“Kami merasa senang untuk kembali memperingati Hari Anak Nasional dengan berbagai cara lainnya, meski tahun ini tidak dapat berkumpul bersama-sama. Anak-anak, termasuk mereka yang kurang beruntung,memiliki hak yang sama sebagai manusia untuk merasa aman dan terlindungi," ungkap Andrea Siahaan selaku Senior General Manager, Corporate PR and Communications, PT Sari Coffee Indonesia.

 

2 dari 3 halaman

Juga mengadakan kegiatan virtual

Starbucks Indonesia membagikan masker dan menggelar kegiatan virtual di Hari Anak Nasional (Foto: Starbucks Indonesia)

Di situasi saat ini, para partner (karyawan) dari gerai di seluruh area Jabodetabek mengumpulkan 890 buah masker. Masker ini diberikan kepada anak-anak yang berada di bawah naungan Yayasan Komunitas Sahabat Anak dan Indonesian Street Children Organization (ISCO).

Masker yang dibagikan diharapkan dapat membuat anak-anak terlindungi ketika harus beraktivitas di luar rumah. Selain itu, kegiatan virtual yang diselenggarakan Starbucks Indonesia mendukung program pemerintah agar Anak Indonesia Gembira Di Rumah dengan mengundang Iwan Manga. Melalui kegiatan virtual ini anak anak bisa belajar dan bergembira dengan mendengarkan cerita dongeng serta pelajaran dasar membuat pupper kertas.

 

3 dari 3 halaman

Simak video berikut ini

#changemaker