Sukses Bintangi Siksa Kubur, Lihat Juga Deretan Film yang Dibintangi Widuri Puteri

Lanny Kusuma diperbarui 25 Apr 2024, 09:21 WIB

Fimela.com, Jakarta Nama Widuri Puteri bukan sosok asing di dunia perfilman Indonesia. Baru-baru ini, putri sulung dari aktor Dwi Sasono dan Widi Mulia itu dinilai berhasil membintangi film Siksa Kubur hingga meraih banyak pujian.

Siksa Kubur pun bukan film pertama yang dibintangi Widuri, aktris muda berusia 14 tahun itulah membintangi banyak judul, dan berikut ini adalah deretan film yang pernah dibintanginya.

Aku, Kau dan KUA

Film yang dirilis tahun 2014 ini menjadi proyek debut Widuri di dunia akting. Di sini Widuri Puteri memainkan peran kecil, yaitu menjadi anak dari Emil dan istrinya, yang diperankan oleh orang tuanya, Dwi Sasono dan Widi Mulia.

 
2 dari 6 halaman

Di tahun 2018 Widuri bergabung dalam proyek Monty Tiwa, 3 Dara 2. Di sekuel film 3 Dara ini Widuri memainkan karakter peretas.

3 Dara 2 [Foto: Wikipedia]
3 dari 6 halaman

Di tahun 2018 Widuri juga tampil mencuri perhatian lewat film Keluarga Cemara, di mana ia memerankan tokoh Ara.

Poster Film Keluarga Cemara.[Foto: ist]
4 dari 6 halaman

Karier Widuri di industri film terus berlanjut. Di tahun 2020 ia membintangi film musikal keluarga berjudul Buku Harianku bersma kedua orang tuanya.

Preskon Film Buku Harianku yang diperankan oleh Dwi Sasono dan Widi Mulia bertempat di CGV FX Sudirman, Jakarta Pusat, Selasa (4/2/2020). [Fimela, Daniel Kampua]
5 dari 6 halaman

Di tahun 2022 Widuri kembali membintangi film Keluarga Cemara 2.

Keluarga Cemara 2 (Foto: Netflix)
6 dari 6 halaman

Di tahun yang sama, Widuri juga tampil membintangi film hit Cek Toko Sebelah 2 garapan Ernest Prakasa.

Poster Cek Toko Sebelah 2 (2022).