Sukses

Beauty

Hati-Hati, Ternyata Salah Satu Penyebab Miom Ada Pada Tubuh Wanita Sendiri

Kamu mungkin adalah makhluk yang cantik, menakjubkan dan kuat ladies, tapi kamu juga punya potensi besar mengidap penyakit serius yang berhubungan dengan organ kewanitaan, salah satunya adalah tumbuhnya sel-sel abnormal yang memicu tumor dan kanker, salah satunya adalah miom.

Jaringan abnormal yang tumbuh di bagian dalam uterus dan area sekitarnya ini bisa membahayakan kandungan dan kondisi tubuhmu secara keseluruhan. Banyak sekali sebabnya, dan salah satu penyebab utamanya ternyata berasal dari tubuh kamu sendiri.

Dikutip dari news.health.com, punya kadar hormon testosteron dan estrogen yang tinggi di usia paruh baya kemungkinan bisa meningkatkan risiko para wanita mengembangkan tumor di dalam uterus atau rahim yang disebut juga dengan uterine fibroids (myom).

Dalam penelitian ini, analisis dilakukan pada hampir 1.400 orang wanita untuk mengetahui kadar hormon testosteron dan estrogen-nya yang dicek setahun sekali selama 13 tahun. Mereka yang memiliki kadar hormon 1,3 kali lebih banyak dari jumlah rata-rata yang dimiliki wanita memiliki kemungkinan lebih besar mengembangkan myom daripada mereka yang memiliki kadar rendah hormon testosteron. Risiko lebih besar ditemukan pada wanita yang memiliki kadar tinggi hormon testosteron maupun estrogen.

Wanita yang mulai memasuki usia menopause harus berhati-hati dengan tumbuhnya jaringan abnormal karena kadar hormon seringkali tidak stabil dan perlu memeriksakan diri ke dokter untuk langkah pencegahan dan antisipasi ya Ladies.

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading