Sukses

Beauty

Penyebab Wanita Haid Lebih Dari Sekali Dalam Sebulan

Masalah yang dialami oleh wanita mengenai haid seakan tidak terbatas, salah satu di antaranya adalah masalah dengan siklus haid yang tidak teratur. Jika biasanya siklus haid lebih cenderung terhenti dan tidak kunjung datang hingga beberapa bulan, kali ini yang akan dibahas adalah siklus haid yang berlebihan sehingga mencapai dua kali dalam kurun waktu sebulan.

Keluarnya darah haid dalam jumlah yang banyak membuat wanita yang mengalaminya merasakan rasa lelah dan lemas. Haid yang berlebihan dapat disebabkan oleh berbagai faktor, namun faktor yang paling mempengaruhi adalah terjadinya ketidakseimbangan hormon. Untuk memastikan kondisi kesehatan hormon, diperlukan pemeriksaan menyeluruh oleh dokter.
Pemeriksaan yang perlu dijalani meliputi pemeriksaan kadar hormon dengan tes di laboratorium dilanjutkan dengan pemeriksaan USG kandungan. Kunjungi segera dokter kandungan atau kebidanan untuk menjadwalkan pemeriksaan terkait dengan kondisi menstruasi berlebihan ini.

Setelah mengetahui penyebab keluarnya darah haid secara berlebihan, pengobatan yang dilakukan biasanya akan meliputi konsumsi obat-obatan yang bersifat hormonal. Sisihkan waktu untuk mengecek gaya hidup sehari-hari yang dijalani, apakah kesehatan tidak terjaga dengan baik.

Bagaimana agar haid tetap lancar dan tidak berlebihan? Berikut tips dari MeetDoctor.com

Penting sekali untuk membantu memperbaiki keseimbangan hormon dengan menjaga berat badan tetap berada di angka yang ideal serta memiliki waktu yang seimbang antara beraktivitas dan berolahraga.

Waktu istirahat yang cukup bagi tubuh sangat membantu menjaga keseimbangan hormon dan membuat siklus menstruasi rutin dan berjalan dengan normal. Jam tidur yang kacau membuat sistem tubuh tidak bekerja sebagaimana mestinya.

Selain itu, memperhatikan jenis makanan yang dikonsumsi dengan membuang makanan yang tidak bernutrisi dan mengandung banyak bahan kimia yang tidak baik untuk tubuh juga sangat diperlukan dalam keseimbangan hormon.

Kebugaran tubuh yang diperoleh dengan olahraga juga membuat racun-racun yang perlu dibuang tubuh butuh perhatian dari setiap wanita dengan masalah haid berlebihan yang serupa.

Jangan lupa, konsultasikan dengan dokter agar Anda tahu pasti bagaimana kondisi tubuh Anda ya.

Sumber: MeetDoctor.com

(vem/bee)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading