Sukses

Beauty

Menggunakan Kacamata Minus Tidak Sesuai Ukuran, Bahaya Nggak?

Anda mungkin sudah tidak asing lagi dengan pernyataan tersebut. Bahkan, tidak jarang juga orang tua Anda sering marah saat melihat anaknya sedang membaca dalam posisi tiduran. Katanya nih, membaca sambil tiduran bisa menyebabkan mata minus. Benar nggak nih Ladies?

Menurut penjelasan dr Endang Johani, SpM. dari MeetDoctor.com, membaca sambil tiduran tidak ada hubungannya dengan penyebab mata minus. Hanya saja mata Anda akan cepat merasa lelah saat membaca dalam posisi tersebut. Lantas, bagaimana dengan menggunakan kacamata yang tidak sesuai ukuran? Bahaya nggak nih?

Mata yang memerlukan kaca mata minus, plus, dan cylindris adalah termasuk kelainan Refraksi Anomali rabun jauh yang disebabkan bentuk dan ukuran axis panjang bola mata yang tidak semestinya. Nah, ketika Anda memutuskan untuk menggunakan kacamata, tentunya harus disesuaikan dengan ukuran masing-masing mata kanan dan kiri. Jika tidak, apa yang Anda lihat dan yang Anda baca tidak nampak jelas atau fokus.

Nah Ladies, sebelum Anda menggunakan kacamata, Anda tentu harus konsultasi dengan dokter terlebih dahulu guna memastikan ukuran dari masing-masing mata kanan kiri Anda.

 

Sumber: MeetDoctor.com

(vem/riz)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading