Sukses

Beauty

Bekas Jerawat Lenyap, Bahan Alami Ini Solusi Terbaiknya!

Saat jerawat sudah sembuh, masalah kulit tak lantas berhenti di situ saja. Masih ada bekas jerawat yang perlu kita atasi. Memang ada banyak produk kecantikan yang bisa digunakan untuk melenyapkan bekas jerawat. Tapi kalau ingin yang minim risiko atau efek negatif, kamu bisa pilih cara yang menggunakan bahan alami.

Ada banyak bahan alami yang bisa digunakan untuk melenyapkan bekas jerawat dan mendapat kembali kulit mulus yang cantik. Seperti sejumlah bahan alami berikut ini. Kamu bisa pilih bahan yang paling mudah ditemukan dan cocok untuk kulitmu. Selengkapnya, yuk ikuti infonya berikut ini.

    Air Perasan Jeruk Lemon

    Vitamin C sangat dibutuhkan oleh kulit wajah kita. Dan salah satu sumber terbaik yang bisa kita gunakan adalah lemon. Kandungannya yang asam sangat baik menyerap minyak dan menyembuhkan kulit dengan bercak jerawat. Lemon dapat mencerahkan kulit dan menghapus lingkaran hitam di bawah mata, namun sangat perih di wajah jika kulit termasuk tipe sensitif. Jadi campur dan larutkan air perasan jeruk lemon dengan sedikit air atau madu untuk mengatasinya.

    Buah Mentimun yang Punya Kandungan Anti Inflamasi

    Buah mentimun memiliki efek mendinginkan sekaligus menenangkan wajah yang lelah. Efeknya juga sangat baik untuk mengencangkan kulit, mengenyalkan serta meredakan bengkak di bawah mata karena sifatnya yang anti-inflamasi dan anti-aging. Kamu bisa ambil seiris mentimun lalu oleskan ke area bekas jerawat.

    Madu untuk Memperbaiki Kerusakan Kulit

    Madu murni juga salah satu bahan yang paling diandalkan untuk mendapatkan wajah yang cantik. Bukan hanya antibakteri, antibiotik, anti-inflamasi dan penyembuh yang sangat baik saja, madu juga diyakini efektif bisa memperbaiki kerusakan pada kulit termasuk flek hitam karena bekas jerawat. Cukup oleskan madu ke area kulit yang memiliki bekas jerawat. Diamkan beberapa saat baru bilas dengan air dingin.

    Buah Tomat untuk Mencerahkan Kulit

    Buah tomat juga dikenal bisa menyembuhkan jerawat sekaligus menghilangkan bekasnya karena memiliki banyak antioksidan seperti vitamin A dan C yang dapat memperbaiki sel mati, membunuh bakteri penyebab jerawat dan mencerahkan kulit. Lycopene dalam tomat sangat baik untuk nutrisi kulit tetap sehat. Oleskan irisan tomat ke area kulit bekas jerawat, diamkan beberapa menit, lalu bilas hingga bersih.

    Buah Stroberi yang Bisa Memperbaiki Kerusakan Kulit Akibat Jerawat

    Buah merah asam yang cantik ini ternyata juga efektif menghaluskan dan menghilangkan bekas jerawat. Kenapa bisa begitu? Hal ini tidak lain karena buah stroberi memiliki salicylic acid yang efektif memperbaiki kerusakan wajah karena jerawat. Ambil sedikit irisan buah stroberi lalu oleskan ke area kulit yang memiliki bekas jerawat, baru bilas dengan air hingga bersih dan keringkan.



Hasilnya memang tak bisa instan, ya Ladies. Tapi bila dilakukan secara rutin, tak menutup kemungkinan kulitmu bisa kembali mulus dan cerah. Bekas jerawat pun lenyap. Semoga info ini bermanfaat!



(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading