Sukses

Beauty

Inilah Tanda-Tanda Terkena Anoreksia

Ladies, Anda pasti paham bahwa diet adalah teman baik setiap perempuan. Namun, apakah Anda tahu betul bagaimana seseorang yang sedang berdiet dan seseorang yang sedang ... menderita anoreksia?

Eating-disorder.com melansir beberapa tanda seseorang yang menderita anoreksi. Berikut tanda-tanda tersebut.

1. Mengalami penurunan berat badan yang drastis.
2. Sangat sering menimbang berat badan dan bercermin.
3. Diet ketat.
4. Memiliki kebiasaan aneh ketika makan, seperti mengatur makanan di atas piring, atau hanya mengambil makanan itu-itu saja.
5. Marah, jengkel, dan sangat kecewa kepada diri sendiri bila melewatkan olahraga satu kali saja.
6. Depresi.
7. Insomnia.
8. Memiliki permasalahan perncernaan dan konstipasi.
9. Mudah kedinginan.
10. Suasana hati berubah-ubah dengan cepat.
11. Lemah lesu dan tidak bernergi.
12. Memiliki kulit yang kering dan keriput.
13. Tidak menstruasi selama beberapa siklus.
14. Sering pingsan.

Tanda-tanda tersebut akan muncul pada seseorang yang mengalami gangguan anoreksia Ladies. Tentu saja, salah satu tanda yang paling mencolok adalah bentuk tubuh yang kurus panjang seperti tusuk gigi, dan wajah mereka cenderung pucat dan tidak merona karena kekurangan nutrisi.

Beberapa dari mereka yang terkena anorksia juga akan memperlakukan Anda seperti mereka. Ketika Anda makan bersama, maka dia akan cenderung mengomentari dan bahkan mengambilkan makanan untuk Anda.

Itu juga kalau Anda berhasil mengajak dia makan diluar, karena mereka cenderung menolak ajakan makan bersama karena mereka menyembunyikan kebiasaan mereka. Selain itu, mereka akan menolak semua makanan yang ditawarkan, atau hanya mengambil sedikit saja makanan, dan kemudian olahraga habis-habisan.

Ladies, bila itu yang terjadi, segeralah bawa mereka ke rumah sakit untuk mendapat perawatan intensif.

Oleh: Nastiti Primadyastuti

(vem/tyn)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading