Sukses

Beauty

Manfaat Berjalan Kaki

Berjalan kaki merupakan jenis olahraga yang dapat dilakukan semua usia. Berolah raga dengan berjalan kaki tidak memerlukan teknik atau peralatan khusus seperti pada jenis olahraga yang lain. Selain itu, dengan berjalan kaki, Anda dapat menghindari cedera tubuh saat berolah raga sekaligus dapat berolah raga sambil menikmati pemAndangan sekitar. Asik, kan, Ladies?

Dalam situs www.weighitup.com.au tertulis, salah satu penurunan berat badan terbaik terjadi ketika melakukan olahraga berjalan kaki dengan intensitas rendah untuk waktu yang cukup lama. Selain itu, berjalan kaki dalam waktu yang cukup lama akan membantu membakar lemak lebih banyak. Ditambah lagi, dengan berjalan dengan intensitas rendah, Anda tidak akan mudah merasa lapar dan akan menjaga agar sel-sel otot tidak hilang.

Berjalan dapat dilakukan dimana saja. Berikut adalah beberapa kegiatan berjalan yang dapat Anda lakukan menurut situs yang sama tersebut:

Anda dapat mulai melakukan kegiatan berjalan sederhana ketika Anda berjalan kaki dari rumah menuju kantor atau, jika kantor Anda jauh dari rumah, dari rumah ke halte bus atau angkutan kota. Saat makan siang tiba, Anda juga dapat memanfaatkannya untuk berolah raga dengan berjalan dari kantor atau rumah ke tempat makan favorit Anda.

Tak hanya itu, jika Anda hendak naik ke lantai 2 atau lantai 3, misalnya, Anda dapat beralih menggunakan tangga, bukan lift atau eskalator. Dan masih ada banyak lagi kegiatan berjalan kaki yang dapat Anda lakukan.

So, Ladies, mengapa tidak mulai mencoba menerapkan kebiasaan berjalan kaki dari sekarang?

Oleh: Alfi

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading