Sukses

Beauty

Segudang Khasiat Dari Biji Bunga Lotus

Siapa sih yang tak menyukai bunga cantik yang satu ini. Jika Ladies pernah menonton film kera sakti, tentu tau dong bunga yang satu ini? Yup! Bunga lotus atau bunga seroja yang biasa dikenal di Indonesia.

Dilansir dari laman anislotus.wordpress.com, bunga lotus pada umumnya mungkin lebih dikenal sebagai tanaman hias karena keindahan bunganya. Tanaman ini merupakan tanaman air yang indah dan kuat, selain itu juga banyak punya manfaat.

Manfaatnya apa saja ya?

Tak hanya bunganya yang cantik, Bunga, biji, daun maupun akar bunga lotus atau bunga seroja ini dapat dimakanlho, Ladies. Untuk akarnya dapat dimakan mentah tapi dengan resiko transmisi parasit dan biasanya direbus dijadikan sop. Selain itu kelopaknya dapat dijadikan hiasan, daunnya yang besar dijadikan bungkusan makanan, benang sari bisa dijadikan teh herbal, dan bijinya bisa dijadikan salah satu ramuan makanan terkenal Cina yaitu mooncake atau kue bulan.

Nah untuk bijinya tidak cuma dapat dijadikan ramuan makanan lho. Banyak lagi manfaat yang diberikan oleh biji lotus ini. Dilansir dari laman maag-yogya.blogspot.com, beberapa manfaatnya diantaranya adalah muntah-muntah, diare, susah tidur, lemah lesu, sakit saat buang air kecil, pendarahan pada wanita, keputihan, gangguan pencernaan, radang usus kronis, bahkan kanker nasopharing.

Oleh : Mufarrohah

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading