Sukses

Beauty

5 Kesalahan yang Banyak Dilakukan Orang setelah Melakukan Botox

Fimela.com, Jakarta Botox saat ini terlihat sangat mudah dilakukan, kamu melihat orang-orang terdekat sudah mulai melakukannya. Walaupun terlihat semudah kamu hanya perlu datang ke dokter kulit dan mendapatkan suntikan, tapi ada hal-hal pasca botox yang benar-benar harus diperhatikan, agar hasilnya optimal.

Ada jeda waktu penting pasca injeksi botox yang perlu diperhatikan. Tapi, ada juga beberapa efek samping yang dibesar-besarkan di internet, seperti dilansir dari instyle.com, jadi simak di sini hal-hal yang sebaiknya dihindari dan dilakukan pasca botox.

1. Jangan khawatir untuk berbaring

Saat mendapatkan botox, beberapa orang percaya bahwa mereka tidak boleh membungkuk atau berbaring. Ada kekhawatiran bahwa botox akan bermigrasi ke area lain dan memiliki efek yang tidak diinginkan pada otot, selain target mereka. Volume cairan dan jumlah botox yang disuntikkan dengan setiap jarum suntik sangat kecil saat botox digunakan untuk alasan kosmetik di wajah, jadi aktivitas seperti berbaring tidak akan berpengaruh apapun.

 

 

2. Jangan berolahraga

Hindari aktivitas berat selama tiga sampai empat jam setelah mendapatkan suntikan botox. Walaupun saat ini tidak ada studi terkait yang mendukung pembatasan aktivitas, penghindaran olahraga berat atau tekanan pada tempat yang disuntik, berhati-hatilah.

3. Jangan pijat area yang diobati setelah botox

Untuk menghindari memindahkan botox ke lokasi yang tidak diinginkan, jangan memijat area yang dirawat. Artinya, tidak ada gua sha, jade roller, atau alat-alat lainnya. Hindari juga penggunaan perangkat arus mikro sampai dua minggu setelah toksin botulinum bekerja sepenuhnya dan kebutuhan akan sentuhan ditentukan dan dilakukan.

4. Jangan khawatir dengan benjolan dan memar pasca botox

Setelah suntikan awal, benjolan kecil mungkin muncul di sepanjang area yang dirawat, ini normal. Waktu yang dibutuhkan untuk menghilangkannya bisa bervariasi tergantung pada seberapa reaktif seseorang, tapi umumnya hilang dalam lima sampai 20 menit setelah injeksi.

Selain itu, walaupun memar sangat jarang terjadi, hal ini mungkin terjadi sesekali. Untungnya, sebagian besar memar pasca perawatan botox, ringan dan sembuh dalam beberapa hari.

5. Sabar

Efek botox tidak langsung terjadi, jadi jangan khawatir jika kamu masih melihat gerakan di area yang dirawat setelah beberapa hari. Mungkin perlu waktu antara empat sampai 10 hari untuk melihat efek penuh dari perawatan ini. Selain itu, karena struktur wajah setiap orang berbeda, perawatan sentuhan mungkin diperlukan dan biasanya dilakukan dua minggu setelah perawatan awal.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading