Sukses

Beauty

Jadi Brand Ambassador, Kendall Jenner Bawa Energi Baru Armani Beauty Lewat Parfum Power of You

Fimela.com, Jakarta - Supermodel Kendall Jenner memantapkan legasinya di industri dengan bergabung di Armany Beauty. Merek kecantikan asal Italia itu baru saja menunjuk Kendall Jenner sebagai brand ambassador global. Menandai debutnya sebagai brand ambassador, Kendall Jenner tampil di kampanye Power of You untuk mempromosikan koleksi parfum terbaru.

Kendall Jenner bergabung dengan aktor asal Inggris Nicholas Galitzine dan aktris asal Amerika Serikat Keith Power yang sudah lebih dulu menjadi brand ambassador global Armany Beauty. Kendall Jenner akan mulai tugasnya sebagai brand ambassador bersama dengan koleksi parfum terbaru, Power of You.

Koleksi parfum ini hadir dengan formulasi Eau de Parfum yang jelas memberikan energi untuk Armani yang lebih muda dan lebih mudah diakses. Sekaligus memperluas jangkauan lini wewangian Stronger with You dengan fokus yang lebih feminin.

 

Aroma Gourmand Modern

Kesan yang berani terlihat jelas dari video kampanye dengan pilihan warna merah. Dikutip dari Beauty News Daily, Armani Beauty Power of You akan menampilkan aroma gourmand modern. Seperti aroma kombinasi dari buah markisa dan jeruk yang segar dipadu dengan inti bunga frangipani yang lebih lembut, sebelum akhirnya mengering menjadi aroma vanili hangat dan resin.

Dalam sebuah wawancara, model berusia 30 tahun itu mengungkapkan alasannya bersedia untuk bergabung dengan Armani Beauty.

"Bergabung dengan keluarga Emporio Armani adalah keputusan yang sangat mudah," kata Jenner.

"Saya selalu menyukai bahwa mereka memberdayakan Anda untuk menjadi diri Anda sendiri. Aroma Power of You Eau de Parfum adalah segalanya — magnetis, kaya, dan terasa sangat sensual."

Sebagai lini wewangian, Power of You memiliki makna khusus bagi rumah mode. Lantaran disetujui oleh Giorgio Armani sebelum ia wafat pada September 2025. Parfum ini ditujukan untuk memperkuat posisi Emporio Armani untuk kategori wanita.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading