Sukses

Entertainment

'Twenty' Rilis di Malaysia, di Indonesia Masih Belum Jelas

Fimela.com, Jakarta Film drama-komedi Twenty yang dibintangi Kim Woo Bin, Kang Ha Neul dan Junho akhirnya tayang di Malaysia. Film ini meraih sukses di Korea dan beberapa negara Asia lainnya. Di Korea, Twenty bahkan berhasil mengalahkan film-film produksi Hollywood maupun kelas Oscar.

Seperti dilansir dari Kpopstarz.com, di Malaysia Twenty dirilis oleh distributor lokal, Asia Tropical Films, pada Juni mendatang. Rencananya, akan ada 600 undangan di saat premier yang belum disebutkan tanggal pastinya.

Sosok Kim Woo Bin yang mempesona santer dikabarkan merupakan penyebab meledaknya film 'Twenty' di tangga box office.

Selain itu, ketiga aktor utamanya direncanakan tampil di malam premier namun masih menunggu konfirmasi. Film ini memang cukup gencar dalam melakukan promosi. Kim Woo Bin, Kang Ha Neul dan Junho kerap tampil di berbagai acara demi mempromosikan film mereka.

Baca Juga: Twenty Siap Rilis di Amerika, di Indonesia Belum Pasti

Twenty yang dirilis pada 27 Maret lalu sudah ditonton lebih dari tiga juta orang sampai akhir April kemarin dan menjadi film terlaris kedua Korea di tahun ini. Keberhasilan itu membuat Twenty dilirik banyak negara, termasuk Amerika. Twenty sudah tayang di Amerika Utara pada April lalu.

Twenty

Sayangnya kesuksesan Twenty belum bisa dirasakan di Indonesia. Sampai saat ini, jaringan bioskop Blitz Megaplex yang cukup rutin memutar film-film Korea dan negara Asia lainnya, belum memutar film Twenty. Bahkan film tersebut belum masuk dalam daftar tunggu maupun coming soon.

Twenty menceritakan persahabatan dan kisah cinta tiga sahabat yang memasuki masa transisi dari remaja menjadi dewasa. Selain Kim Woo Bin, Kang Ha Neul dan Junho , Twenty juga dibintangi Jung So Min, Lee Yu Bi dan Min Hyo Rin.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading