Sukses

Entertainment

2 Tahun Vakum, Kartika Putri Pilih Main Film Komedi

Fimela.com, Jakarta Mengawali karir sebagai presenter, tak membuat Kartika Putri membatasi bakatnya di bidang lain. Seperti akting yang sudah digelutinya sejak 2008 silam. Kartika memulai debut layar lebar dengan tampil di film Ada Kamu, Aku Ada yang juga dibintangi oleh Bunga Citra Lestari.

Pada tahun 2012, Kartika benar-benar kebanjiran tawaran akting. Setidaknya, ada empat judul film horor yang berhasil dibintanginya. Namun sayang, pada 2013, wanita kelahiran Palembang, 20 Januari 1991 itu memutuskan untuk vakum sejenak dari layar lebar.

Kartika Putri. (Deki Prayoga/Bintang.com)

Hingga akhirnya pada 2015 lalu, Kartika kembali memutuskan tampil dalam sebuah film berjudul Komedi Moderen Gokil. "Cuma film Ini benar-benar full komedi dan dikemas dengan baik. Aku enggak pakai mikir ambil tawaran itu," kata Kartika Putri saat dijumpai di Gedung MD, kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan, Rabu (9/9/2015).

Dalam film besutan Cuk FK itu, Kartika rupanya tak hanya berakting saja, tapi juga memamerkan bakat bernyanyinya. Ada tiga judul lagu yang dinyanyikannya seperti Milik Inyong, Pepaya Mangga Pisang Jambu dan Hatiku Hatimu.

Poster  Komedi Moderen Gokil. Foto: MD Pictures

Film yang sudah rilis pada 17 September 2015 lalu itu menggaet Kartika untuk memerankan tokoh Karin, anak tunggal dari Indro Warkop. Diakuinya, Indro merupakan sosok aktor lawak yang tak pernah pelit akan ilmu. Ia selalu senang berbagi dengan para juniornya, seperti Kartika.

“Dalami perannya aku banyak belajar dari Om Indro, aku senang bisa main dengan beliau. Aku diajarin cara akting untuk komedi tuh seperti apa,” jelas Kartika Putri.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading