Sukses

Entertainment

Dikira Vakum, Ternyata Ini yang Dilakukan Soulvibe

Fimela.com, Jakarta Sempat dianggap vakum, bahkan bubar, nyatanya Soulvibe kembali meluncurkan karyanya pada Maret 2016 lalu. Bahkan, lagu-lagu dari tembang bertajuk Bersinar itu sudah bisa dinikmati sebelum sebelum diresmikan.

Album ini seolah membuktikan bahwa grup yang mengusung aliran R&B ini masih terus berkarya. Menjawab soal isu vakum maupun bubar, Soulvibe pun menjelaskan apa saja yang telah mereka lakukan selama beberapa tahun terakhir.

Soulvibe (Adrian Putra/bintang.com)

"Itu memang bukan pertanyaan pertama. Sebenarnya kemarin kan album terakhir kita rilis 2012. Cuma kita rilisnya benar-benar indie. Karena semuanya sendiri, makanya kita lebih banyak off-air. Makanya itu yang bikin orang mikir kita vakum," ungkap Handy.

Tahun demi tahun, ternyata mereka juga terus meluncurkan karya musik. Namun karena promosi tidak banyak dilakukan lewat media, banyak orang yang tidak aware. "Tahun 2013 single masih ada, 2014 juga. Kita memang gerakan lebih banyak di radio aja, off-air jalan, 2014 kemarin sempat rilis single baru, Tak Bisa Menunggu," ungkap Handy.

Soulvibe (Adrian Putra/bintang.com)

Setelahnya, Soulvibe juga merilis single pada tahun 2015. Baru setelah melalui berbagai proses, album keempat yang bertajuk Bersinar pun dirilis pada awal tahun 2016. "2015 rilis single, lalu 2016 kita rilis album bulan Maret. Jadi kalau vakum sih tidak. Cuma mungkin publikasi kurang, karena indie banget," lanjutnya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading