Sukses

Entertainment

Terungkap, Perkawinan Mario Teguh dan Ariyani Penuh Kekerasan

Fimela.com, Jakarta Konflik antara Mario Teguh dengan Ario Kiswinar secara perlahan mulai terungkap. Begitu pula soal perkawinan Mario dengan Ariyani Soenarto. Mario dan Ariyani menikah di Malang, Jawa Timur. Namun, mereka bercerai pada 1993 saat umur Kiswinar baru tujuh tahun.

Sebelumnya, tak terungkap apa penyebab perceraian antara Mario dan Aryani. Namun, Mario akhirnya membocorkan jika perceraiannya terjadi akibat perselingkuhan perselingkuhan yang terjadi antara Ariyani dengan lelaki yang disebut Mario sebagai Mr X. Hal itu yang membuat Mario membantah pernyataan Kiswinar yang mengklaim Mario sebagai ayahnya.

"Kamu sebutkan nama Mr X yang jadi bahan pertengkaran saya dan ibumu. Katakan bahwa kamu bukan anak saya," desak Mario dengan nada emosional, Jumat (9/9/2016).

Motivator handal Mario Teguh dengan tegas membantah bahwa Ario Kiswinar Teguh bukan anaknya. Hal itu ia sampaikan dalam wawancara dengan stasiun televisi swasta hari ini, Jumat (9/9/2016). (Nurwahyunan/Bintang.com)

Namun, pernyataan Mario tersebut dibantah oleh Ariyani dan Kiswinar. Melalui kuasa hukumnya, Ferry H. Amahorseya, Aryani menuding ucapan Mario bohong besar. Ia menuding, bukan kliennya yang selingkuh, melainkan Mario.

"Pernyataan Pak MT semuanya bohong. Perceraian Pak MT karena ada wanita lain," kata Ferry H. Amahorseya, di kantornya, kawasan Rawamangun, Jakarta Timur, Kamis (22/9/2016).

Ferry H. Amahorseya selaku kuasa hukum Ariyani dan Ario Kiswinar, di ruang kerjanya, kawasan Rawamangun, Jakarta Timur menggelar jumpa pers terkait Mario Teguh. (Deki Prayoga/Bintang.com)

Ariyani akhirnya keluar dari rumah dan tinggal di rumah orang tuanya. Pembantu semuanya dibawa dan MT tinggal sendiri. Berdasarkan investigasi, wanita lain lompat pagar dan masuk ke rumah untuk bertemu MT. Kekecewaan itu yang membuat Aryani mengajukan gugatan ke Pengadilan Agama Jakarta Timur dan resmi cerai pada 2 September 1993.

Preskon Kuasa Hukum Ario Kiswinar (Deki Prayoga/bintang.com)

Selain perselingkuhan, Mario juga memiliki sikap yang tak terpuji. Mario juga disebut melakukan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). Salah satunya, Ariyani sempat dilempar setrikaan oleh Mario.

"Saat tahun 1993 klimaks. Mario Teguh pernah melempar Ariyani dengan setrika. Oleh karena itu, Bu Ariyani mengamankan Kiswinar ke rumah saudaranya," ungkap Ferry.

Ario Kiswinar Teguh dan Ibunda. (Instagram @kiswinar)

Adanya perselingkuhan dan kekerasan dalam rumah tangga membuat Aryani Soenarto, ibunda Ario Kiswinar, akhirnya memutuskan untuk mengakhiri biduk rumah tangganya dengan Mario Teguh. Benarkah Mario Teguh yang berselingkuh dan melakukan KDRT?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading