Sukses

Entertainment

Imlek, Inul Daratista Fasih Nyanyi Lagu Mandarin

Fimela.com, Jakarta Inul Daratista muncul di sebuah acara, di kawasan Sibec Ballroom, ITC Surabaya, Jawa Timur. Inul tampil cantik dengan busana merah corak Tiong Hoa. Hal tersebut lantaran, Inul memang tengah mengisi acara menyabut perayaan Imlek.

Inul Daratista 'pulang kampung' ke Surabaya, sekaligus bersilaturahmi dengan keluarganya. Dalam pagelaran malam Imlek 2568 itu, Inul Daratista menyanyikan sejumlah lagu berbahasa mandarin.

Inul Daratista belum ingin masuk dalam perkumpulan sosialita. (Fotografer: Bambang E. Ros, Stylist: Indah Wulansari, Wardrobe: @mayaratihcouture, MUA: @djayagiza, DI: Muhammad Iqbal Nurfajri/Bintang.com)​

 

Dalam rekaman video yang diunggah akun @ivarenata itu, Inul membawakan lagu-lagu berbahasa mandarin yang populer di masyarakat. Namun, tentunya dengan aransemen dangdut, jenis musik yang digeluti Inul.

Sambutan meriah dari ratusan orang yang menyaksikan acara tersebut terdengar. Inul tampil memang benar-benar tampil memikat di atas panggung.

 

Gong xi fa cai with @inul.d #sibecballroom #firerooster

A video posted by iva renata (@ivarenata) on

Sebelum berangkat ke Surabaya, Inul Daratista sempat menerima Duo Mus yang sedang main ke rumahnya. Inul Daratista memang dikenal sebagai penyanyi yang ramah. Bahkan ia kerap terbuka untuk mendukung artis-artis baru di panggung hiburan.

Inul Daratista merupakan penyanyi yang saat ini sukses di panggung hiburan dan dunia usaha. Bahkan saat ini, usahanya dikembangkan hingga produk kecantikan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading